PPDB Tahap II
Kota Bekasi (BHS) - Wuih.. jalur Prestasi Rapor di jenjang SMK negeri pada PPDB Tahap II menjadi favorit calon peserta didik (CPD) untuk mendaftar.
Sebab, seleksi lebih fokus pada nilai sekolah dari Kelas 7-9 di jenjang SMP dan sederajat.
Pada PPDB Tahap I, Jalur Prioritas Terdekat dan KETM, daya tampung yang sudah terisi di jenjang SMK hanya 25%.
Sehingga, masih ada pontensi masuk sekitar 75% dari daya tampung yang asa. Sisa 75% tersebut dibagi dalam beberapa jalur, yaitu Jalur Prestasi Rapor (60%), Jalur Prestasi Kejuaraan (5%), Jalur Afirmasi PDBK dan Perpindahan Orangtua/Anak Guru masing-masing 5%.
Total daya tampung 15 SMK Negeri dengan 62 jurusan keahlian sebanyak 3.560 kursi (60%).
Hingga batas akhir pendaftaran pada 28 Juni 2024, jumlah pendaftar di Jalur Prestasi Rapor mencapai 5.698 orang. Itu artinya, pendaftar mencapai 162,47%.