Tampilkan postingan dengan label Dapodikdasmen. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Dapodikdasmen. Tampilkan semua postingan

Senin, 12 Januari 2026

Ini Daftar Sekolah di Kabupaten Tangerang Tahun 2026

903 Sekolah Negeri


Tigaraksa (BHC) -
Kabupaten Tangerang secara administratif masuk Provinsi Banten. Tetapi, lebih dikenal dengan wilayah Aglomerasi Jabodetabek. Maka, tidak heran kultur di Tangerang adalah kultur khas perkotaan seperti di Jakarta.

Provinsi Banten saat ini memiliki 15.137 sekolah yang menjadikan provinsi ini sebagai provinsi penyumbang sekolah terbanyak urutan ke-6 dari 38 provinsi di Indonesia.

Kabupaten Tangerang sendiri memiliki 3.790 sekolah dan menjadikannya sebagai daerah paling banyak memiliki sekolah di Provinsi Banten. Bahkan, menjadi urutan ke-6 kabupaten di seluruh Indonesia yang memiliki sekolah terbanyak.

BACA JUGA : Sekolah di Kota Bekasi Tahun 2025

Kabupaten Tangerang memiliki 3.790 sekolah dengan rincian 903 sekolah negeri (23,82%) dan 2.887 sekolah swasta (76,18%).

Minggu, 04 Januari 2026

Ini Jumlah SMA Negeri, Sekolah Rakyat Jenjang SMA, SMA Swasta dan SPK SMA di Indonesia Tahun 2026

15.211 SMA

Jakarta (BHC) - Sejak kewenangan SMA, SMK, dan SLB dibebankan kepada Pemerintah Provinsi, belum banyak sekolah negeri yang terbangun baru alias Unit Sekolah Baru (USB).

Di Tahun Ajaran 2025/2026 ini justru sekolah negeri yang terbangun berupa Sekolah Rakyat Jenjang SD, SMP, dan SMA.

Namun, pengelolaannya tidak di Provinsi melainkan di Kementerian Sosial. Hal ini dikarenakan menyasar peserta didik dari kalangan masyarakat miskin dan sangat miskin.

Tercatat dalam Dapodikdasmen, hingga per tanggal 03 Januari 2026 ada 95 Sekolah Rakyat Jenjang SMA yang sudah berdiri.

Indonesia hingga saat ini baru memiliki 15.211 SMA. Sudah termasuk 7.185 SMA Negeri, 95 Sekolah Rakyat Jenjang SMA, 7.801 SMA Swasta, dan 130 SPK SMA.

Provinsi Jawa Barat tetap menjadi nomor 1 daerah di Indonesia penyumbang SMA terbanyak. Diikuti oleh Jawa Timur, Sumatera Utara, Jawa Tengah, dan Banten.

Sabtu, 03 Januari 2026

Ini Jumlah SD Negeri dan Swasta di Indonesia Tahun 2026

149.838 SD


Jakarta (BHC) -
Sekolah Dasar atau SD yang dimaksud adalah Sekolah Dasar Negeri, Sekolah Rakyat Jenjang SD, SD Swasta dan SPK SD.

Total jumlah SD di Indonesia hingga per 03 Januari 2026 sebanyak 149.838 SD. Rinciannya 129.169 SD Negeri, 65 Sekolah Rakyat SD, 20.405 SD Swasta, dan 199 SD SPK.

Jumlah layanan SD terbanyak berdasarkan provinsi di Indonesia adalah Provinsi Jawa Barat sebanyak 19.661 lembaga. Kemudian diikuti oleh Jawa Timur sebanyak 19.008 lembaga.

Diikuti oleh Jawa Tengah 18.543 lembaga.

Baru kemudian provinsi di luar Pulau Jawa yakni Sumatera Utara sebanyak 9.724 lembaga dan Sulawesi Selatan sebanyak 6.493 lembaga.

Jumlah Sekolah Rakyat jenjang SD terbanyak berada di Jawa Timur sebanyak 9 SRSD. Dan SPK SD terbanyak berada di DKI Jakarta sebanyak 28 SPK SD.

Rabu, 24 Desember 2025

Sebaran SMA, SMK, MA dan SLB di Indonesia Tahun 2025

DAPODIKDASMEN SMA, SMK, SLB DI INDONESIA TAHUN 2025

 

No

Jenjang

Dapodikdasmen dan Emis

Sekolah

Murid

Rombel

Guru

Tendik

 

Jumlah

42.432

12.143.348

402.064

881.835

220.758

1

SMA

15.206

5.416.275

169.280

351.193

95.317

2

SMK

14.421

5.041.604

189.506

331.953

90.880

3

SLB

2.426

165.617

43.278

28.655

9.193

4

MA

10.374

1.519.852

-

170.016

25.368

5

MAK

5

-

-

18

-

Sumber : Dapodikdasmen dan Emis, 24 Desember 2025 

Jakarta (BHC) - Jumlah layanan pendidikan jenjang SMA, SMK, SLB, MA, dan MAK mencapai 42.432 lembaga. 

Dimana untuk jenjang SMA, SMK dan SLB merupakan kewenangan provinsi dan MA serta MAK menjadi kewenangan Kementerian Agama.

Data Emis untuk Madrasah Aliyah (MA) dan Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK) sepertinya belum update untuk Semester Ganjil Tahun Ajaran 2025/2026.

Jadi, pembahasan kita fokus pada SMA, SMK, dan SLB saja ya.

Selasa, 09 Desember 2025

37,5% SMA Swasta di Kota Bekasi Kekurangan Murid Tahun 2025

26.400 Murid di SMA Negeri


Kota Bekasi (BHC) -
Kota Bekasi hingga per 09 Desember 2025 memiliki 488.157 murid. Yang terdiri dari 50.514 murid SMA. Dan sekitar 16.400 orang diantaranya bersekolah di SMA Negeri yang ada di Kota Bekasi.

Sehingga jumlah murid di SMA Swasta sebanyak 24.114 orang (47,73%).

Dari 119 SMA di Kota Bekasi, sebanyak 23 SMA Negeri dan 96 SMA Swasta.

Jadi jumlah murid yang 24.114 orang dibagi 96 SMA Swasta, rata-rata mendapatkan murid sebanyak 251,1 murid, terlihat cukup banyak ya. 

Tetapi, dilapangan ada 36 SMA Swasta yang hanya memiliki murid dibawah 100 anak. Setara dengan 37,5% untuk seluruh SMA Swasta di Kota Bekasi.

Rabu, 19 November 2025

10 Kabupaten dan Kota Yang Paling Banyak Memiliki Murid Tahun 2025

Foto : JPNN.com

Kabupaten Bogor (BHC) -
Provinsi Jawa Barat merupakan daerah dari 38 provinsi yang memiliki murid terbanyak di Indonesia.

Hingga per November 2025, jumlah murid di Provinsi Jawa Barat mencapai 9.849.168 anak. Maka tak heran, Kabupaten dan Kota di wilayah ini juga mendominasi yang memiliki murid terbanyak.

Disusul, Jawa Timur sebanyak 6.464.514 anak, Jawa Tengah sebanyak 6.211.579 anak, dan Sumatera Utara mencapai 3.059.499 anak.

BACA JUGA : 10 Kabupaten dan Kota Dengan Siswa Terbanyak Tahun 2020

Nah, untuk kategori kabupatan dan kota di Indonesia yang memiliki murid terbanyak adalah;

  1. Kabupaten Bogor, Jawa Barat = 1.218.596 murid
  2. Kota Surabaya, Jawa Timur = 532.416 murid
  3. Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat = 99.054 murid

Data murid belum termasuk murid dari Madrasah dan santri Pondok Pesantren ya.

Senin, 10 November 2025

Ini Kondisi Pendidikan di Provinsi DKI Jakarta Tahun 2025


Jakarta (BHC) -
Provinsi DKI Jakarta per Novemver 2025 memiliki 8.929 sekolah. Terdiri dari 2.018 sekolah negeri dan 6.911 sekolah swasta.

Persentase sekolah negeri di DKI Jakarta hanya 22,60%. Sehingga persentase sekolah swasta mencapai 77,4% atau hampir 3xlipat lebih banyak dari sekolah negeri.

Sekolah swasta ditopang oleh banyaknya layanan PAUD sampai 4.123 lembaga dan hanya 167 layanan PAUD yang dimiliki oleh Pemerintah (PAUD Negeri).

Sedangkan, DKI Jakarta menjadi urutan ke-15 dari 38 provinsi di Indonesia yang memiliki sekolah terbanyak.

Sabtu, 08 November 2025

Perbandingan Pendidikan di Bogor, Depok dan Bekasi Tahun 2025


Cibinong (BHC) -
Perbandingan banyaknya lembaga pendidikan antara Kabupaten Bogor, Kota Bogor, Kota Depok, Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi.

Dari ke-5 daerah tersebut, Kabupaten Bogor menjadi daerah yang paling banyak memiliki lembaga pendidikan, yakni sebanyak 6.725 lembaga. Kabupaten Bogor sekaligus menjadi daerah di Provinsi Jawa Barat yang memiliki jumlah layanan pendidikan terbanyak.

Kemudian disusul Kabupaten Bekasi dengan jumlah 3.621 sekolah. Berikut ini urutan layanan pendidikan terbanyak di Bodebek Tahun 2025 :

  1. Kabupaten Bogor = 6.725 lembaga
  2. Kabupaten Bekasi = 3.621 lembaga
  3. Kota Bekasi = 2.471 lembaga
  4. Kota Depok = 2.056 lembaga
  5. Kota Bogor = 1.007 lembaga

Jumlah lembaga pendidikan di Bodebek mencapai 15.880 lembaga. Di Jawa Barat sendiri terdapat 63.707 sekolah. Sehingga jumlah layanan pendidikan di Bodebek setara dengan 24.62%. Dan Kabupaten Bogor 10,55%.

Senin, 27 Oktober 2025

Sebaran Sekolah dan Madrasah Berdasarkan Kelurahan di Kota Bekasi Tahun 2025

3.016 Sekolah/Madrasah


Kota Bekasi (BHC) -
Kota Bekasi hingga per Oktober 2025 sudah memiliki 3.016 sekolah/madrasah. Terdiri dari 2.468 sekolah (81,83%) dan 548 madrasah (18,17%). 

Dalam dokumen kali ini, kita akan menuliskan jumlah sekolah/madrasah berdasarkan kelurahan di Kota Bekasi. 

Sesuai dengan urutannya, dimulai dari kelompok layanan PAUD (TPA, KB, TK, RA, SPS), SD, MI, SMP, MTs, SMA, MA, SMK, dan SLB.

Serta terakhir PKBM dan SKB.

Coba, kamu cek kelurahan masing-masing tempat tinggalmu, daerah mana yang paling banyak memiliki sekolah dan madrasah ya.

Minggu, 26 Oktober 2025

Dapodikdasmen SMP Swasta di Kota Bekasi Tahun 2025

43.67% Murid Bersekolah di SMP Swasta


Kota Bekasi (BHC) -
Sebetulnya jumlah SMP Negeri di Kota Bekasi sudah mencapai 62 unit. Tetapi, yang terdaftar atau memiliki izin hanya 56 SMP Negeri.

Sisanya masih berstatus Unit Sekolah Baru (USB), yaitu USB SMP Negeri 57 Kota Bekasi, USB SMP Negeri 58 Kota Bekasi, USB SMP Negeri 59 Kota Bekasi, USB SMP Negeri 60 Kota Bekasi, USB SMP Negeri 61 Kota Bekasi, dan USB SMP Negeri 62 Kota Bekasi.

Siswa yang mendaftar pada USB SMP Negeri tersebut masih tercatat dalam dapodikdasmen sekolah induknya.

Sehingga jumlah SMP di Kota Bekasi seharusnya 317 SMP. Namun, yang terdaftar di dapodikdasmen hanya 307 SMP saja. Sedangkan 6 USB SMP Negeri di Kota Bekasi belum terdaftar dan masih menginduk.

Sementara itu, jumlah SMP Swasta di Kota Bekasi tercatat sebanyak 251 SMP Swasta.

Ini Dapodik SMA Swasta di Kota Bekasi Tahun 2025

80,50% Swasta


Kota Bekasi (BHC) -
Jenjang SMA, SMK dan SLB sebenarnya menjadi tanggung jawab provinsi. Namun, murid nya masih wilayah sekitar Bekasi, sehingga perlu dimenej dengan baik.

Berdasarkan data dapodikdasmen, Kemendikdasmen pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2025/2026, jumlah SMA di Kota Bekasi sebanyak 118 SMA. Terdiri dari 23 SMA Negeri dan 95 SMA Swasta. 

Tahun Ajaran 2025/2026 ini ada penambahan 1 SMA, yakni Sekolah Rakyat Menengah Atas 13 Kota Bekasi. Sekolah ini diinisiasi oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia yang menjadi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto untuk menampung siswa miskin ekstrem di wilayah sekitar Bekasi.

Berdasarkan Dapodikdasmen, SRMA 13 Kota Bekasi memiliki 139 murid, 4 rombongan belajar, 20 guru, 7 tenaga kependidikan dan juga tersedia 9 ruang kelas.

SRMA 13 Kota Bekasi berada di Sentra Terpadu Pangudi Luhur (STPL) Margahayu, Bekasi Timur. Sehingga sebenarnya jumlah SMA Negeri yang dimiliki oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat sebanyak 22 SMA Negeri.

Berikut Tabel 1.1. Dapodik SMA di Kota Bekasi Tahun 2025:

Dapodik SMA Negeri/Swasta di Kota Bekasi Tahun 2025

No

Status  

Dapodik SMA

Sekolah

Murid

Rombel

Guru

Tendik

Ruang Kelas

 

Jumlah

118

50.433

1.508

2.796

698

1.703

1

Negeri

23

26.542

704

1.193

354

607

2

Swasta

95

23.891

804

1.603

344

1.096

Sumber : Dapodikdasmen, Kemendikdasmen, diolah PT Bilqis Haura Consultant, 2025