Rabu, 31 Juli 2024

Daftar TK di Kota Cikarang Tahun 2024

204 TK

Kondisi PAUD di Kota Cikarang Tahun 2024

 

No

Kecamatan

Jumlah

PAUD

TK

KB

TPA

SPS

 

Jumlah

348

204

122

5

17

1

Cikarang Pusat

40

25

15

0

0

2

Cikarang Timur

50

24

17

0

9

3

Cikarang Barat

73

37

33

2

1

4

Cikarang Selatan

80

50

27

1

2

5

Cikarang Utara

105

68

30

2

5

Sumber : Dapodikdasmen, Kemdikbudristek, diolah Bang Imam Berbagi, 2024 

Kota Cikarang (BHC) - Kota Cikarang menjadi salah satu kawasan yang cukup berkembang pesat di wilayah Aglomerasi Jabodetabek. Sejumlah fasilitas di wilayah Kota Cikarang sudah komplit.

Mulai dari Perumahan, Kawasan Industri, Pendidikan, Kesehatan, hingga infrastruktur seperti Mall, Apartemen, Jalan Tol dan Stasiun Kereta Api.

Makanya tidak heran, jika pendidikan juga berkembang mempersamai pertumbuhan kegiatan aglomerasi Jabodetabek.

Kota Cikarang yang terdiri dari Kecamatan Cikarang Pusat, Cikarang Timur, Cikarang Barat, Cikarang Selatan dan Cikarang Utara masih bagian dari Kabupaten Bekasi. 

Selasa, 30 Juli 2024

Daftar TK di Kabupaten Bekasi Tahun 2024

870 TK


Kabupaten Bekasi (BHC) - Pendidikan Anak Usia Dini atau PAUD baik yang berbentuk formal maupun non formal, termasuk binaan Kementerian Agama seperti RaudlatulAthfal (RA) cukup berkembang di Kabupaten Bekasi.

Namun, perkembangannya tidak merata di 23 kecamatan. Contoh, seperti di Kecamatan Bojongmangu, hingga saat ini belum terdapat layanan Taman Kanak-Kanak (TK).

Perkembangan cukup pesat terjadi di wilayah padat penduduk seperti Kota Cikarang dan kecamatan yang berbatasan langsung dengan Kota Bekasi.

BACA JUGA : Daftar TK di Kota Bekasi Tahun 2024

Sebut saja Kecamatan Tambun Selatan, Cibitung, Setu, Tambun Utara, Babelan, dan Tarumajaya.

Sisanya, perkembangan masih mengikuti alur pertumbuhan penduduk dan pembangunan perumahan-perumahan baru tersebut.

Yang jelas, setiap ada perumahan baru yang bertumbuh, akan berdiri layanan pendidikan, minimal PAUD dan SD.

Minggu, 28 Juli 2024

Daftar TK di Kota Bekasi Tahun 2024

Jumlah Lembaga Taman Kanak-Kanak di Kota Bekasi 772 TK

Pelepasan Kelompok B, TK Negeri VIII Kota Bekasi, Foto: Bang Imam

Kota Bekasi (BHC) -
Salah satu lembaga layanan pendidikan formal tetapi berbentuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah Taman Kanak-Kanak (TK).

TK berfokus pada anak usia 4-6 tahun dengan dibagi atas 2 kelompok, yakni Kelompok A untuk usia 4-5 tahun dan Kelompok B untuk usia 5-6 tahun.

Karena saat ini mewajibkan anak usia dini harus terlebih dahulu belajar pada usia PAUD minimal 1 tahun sebelum masuk SD, kini jumlah TK dan sederajat sudah menjamur, termasuk di Kota Bekasi.

Data Pokok Pendidikan (Dapodikdasmen), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbudristek), jumlah layanan TK di Kota Bekasi Tahun Ajaran 2024/2025 per Juli 2024 mencapai 772 lembaga.

Hanya 12 TK yang berstatus milik pemerintah alias TK Negeri. Artinya, di Kota Bekasi sudah berdiri TK Negeri di setiap kecamatan.

TK yang paling banyak berdiri di Kecamatan Bekasi Utara yakni sebanyak 110 TK. Kemudian disusul Kecamatan Mustikajaya sebanyak 82 TK.

Kamis, 25 Juli 2024

Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) di Indonesia Tahun 2024


Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (IC) saat ini menjadi salah satu madrasah favorit bertaraf internasional yang dimiliki Indonesia dan dikelola oleh Kementerian Agama.

MAN Insan Cendekia tidak terlepas dari peran presiden Prof. DR. Ing Bacharuddin Jusuf Habibie yang menjadi pendirinya. MAN IC di Serpong pertama sekali dibuka sekitar tahun 1996. 

MAN IC kini sudah tersebar di Indonesia dan menjadi kebanggaan sekolah unggulan bidang keagamaan.

Rabu, 24 Juli 2024

Akreditasi SPK TK & KB Tahun 2024


Apakah Satuan Pendidikan Kerja Sama atau SPK di Indonesia harus Akreditasi? Jawabannya Ya. Sesuai dengan Peraturan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nomor 38 Tahun 2023 tentang Akreditasi PAUD, SD, SMP, SMA/SMK.

Nah, untuk SPK, akreditasi diperlukan dalam rangka melaksanakan penilaian kelayakan SPK berdasarkan mutu pelayanan.

Untuk Instrumen Akreditasi SPK PAUD (TK & KB) didasarkan pada 3 komponen utama, yaitu (1) Syarat Formal, (2) Kinerja Satuan Pendidikan SPK, dan (3) Wawasan Kebangsaan.

BACA JUGA : Daftar SPK Aktif TK & KB di Indonesia Tahun 2024

Berikut Instrumen Akreditasi SPK PAUD (TK & KB) Tahun 2024;

Selasa, 23 Juli 2024

Akreditasi SD/MI Tahun 2024

 Apa Akreditasi Sekolah/Madrasah Kamu?

Jakarta (BHC) - Biasanya Akreditasi sekolah itu dimulai dari C, kemudian ke B dan meningkat menjadi Akreditasi A.

Pada Tahun Ajaran 2024/2024 ini, Instrumen Akreditasi sudah disesuaikan dengan kondisi jaman saat ini. Sehingga dalam Instrumen Akreditasi, setidaknya ada 4 komponen penting yang harus sesuai, yaitu; (1) Kinerja Pendidik Dalam Mengelola Proses Pembelajaran Yang Berpusat Pada Peserta Didik.

Kemudian yang ke (2) Kepemimpinan Kepala Satuan Pendidikan dalam pengelolaan Satuan Pendidikan, (3) Iklim Lingkungan Belajar, dan (4) Kompetensi Hasil Pembelajaran Lulusan dan/atau Peserta Didik.

Senin, 22 Juli 2024

Ini Program Keahlian SMK Pada Implelentasi Kurikulum Merdeka Tahun 2024

Jakarta (BHC) - Kurikulum Merdeka atau Implementasi Kurikulum Merdeka menjadikan proses pendidikan lebih berfokus pada siswa. 

Berikut Konversi Spektrum Jurusan Keahlian pada Kurikulum Merdeka Tahun 2024;

Jumat, 19 Juli 2024

Sungai Bekasi

Foto Sungai Bekasi di Belakang RSUD dr. Chasbullah Abdul Madjid, Kota Bekasi : Bang Imam

Musim kemarau, Sungai Bekasi mulai menyusut dan airnya pun sudah berwarna kuning kekeruhan. Kondisi ini sangat memprihatinkan.

Sungai kebanggaan masyarakat Bekasi ini melintang ditengah-tengah Kota Bekasi, mulai dari Jatiasih, Rawalumbu, Bekasi Selatan hingga ke Bekasi Timur dan Bekasi Utara.

Sungai Bekasi kemudian masuk menjadi bagian dari CBL di Babelan.

Kamis, 18 Juli 2024

SD Swasta Favorit di Kota Bekasi Tahun 2024


Kota Bekasi (BHC) -
Sudah menjadi rahasia umum, jika SD Swasta saat ini menjadi lebih favorit ketimbang SD Negeri. Hal ini, terjadi juga di Kota Bekasi.

Pada seleksi penerimaan peserta didik baru (PPDB) Tahun Ajaran 2024/2025, terbukti banyak SD Negeri di Kota Bekasi kurang diminati alias peserta didik yang mendaftar jauh dari target daya tampung yang tersedia.

BACA JUGA : SMK Swasta Favorit di Kota Bekasi Tahun 2024

Hal ini tentu menjadi tidak aneh, karena beberapa SD swasta yang memiliki karakter tertentu memang mempunyai program yang lebih berkualitas dan bermutu ketimbang SD Negeri.

Selasa, 16 Juli 2024

Izin Operasional Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) di Jakarta Tahun 2024


Jakarta (BHC) -
Lembaga Kursus dan Pelatihan atau LKP adalah lembaga pendidikan non formal yang bisa dilakukan berjenjang dan terstruktur.

Biasanya, LKP hanya memberikan berupa sertifikat untuk anak didiknya yang lulus.

Berikut Syarat Izin Operasional LKP di Jakarta Tahun 2024;

Senin, 15 Juli 2024

Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2014/2015

KALENDER PENDIDIKAN 2013/2014

Jakarta (BIB) - Setiap tahun ajaran baru, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan mengeluarkan Kalender Pendidikan.

Kalender Pendidikan ini untuk mengukur hari efektif masuk sekolah karena adanya beberapa tanggal merah memperingati hari-hari besar dan cuti bersama yang ditetapkan pemerintah.

Pada Tahun Pelajaran 2013/2014, diperkirakan waktu efektif belajar pada semester I (Juli-Desember 2013) kurang lebih 109 hari. Pada Semester I banyak terbentur tanggal merah dan hari besar, seperti bulan puasa Ramadhan, Hari Raya Idul Fitri, Idul Adha dan cuti bersama.

SPK di Banten Tahun 2024

72 SPK


Kota Tangerang Selatan (BIB) - Salah satu wilayah aglomerasi atau commuter di wilayah Jabodetabek yang berkembang sekolah internasional atau Satuan Pendidikan Kerja Sama adalah di Provinsi Banten. Tepatnya di Kota Tangerang Selatan atau lebih pas di Kawasan BSD City dan Bintaro.

Selain itu juga berkembang di Kawasan Lippo Karawaci, Kabupaten Tangerang.

Hampir semua cabang SPK yang ada di Jakarta ada juga ditempat ini. 

Saat ini jumlah SPK di Wilayah Banten mencapai 72 lembaga. 

Berikut Tabel 1.1. Sebaran SPK di Provinsi Banten Tahun 2024;

Sebaran SPK di Banten Tahun 2024

 

No

Kab/Kota

Jumlah

SPK

TK

KB

SD

SMP

SMA

 

Jumlah

72

8

5

22

19

18

1

Cilegon

2

1

0

1

0

0

2

Kota Tangerang

1

0

0

1

0

0

3

Kota Tangerang Selatan

53

6

4

16

15

12

4

Kab. Tangerang

16

1

1

4

4

6

Sumber : Dapodikdasmen, Kemdikbudristek, diolah Bang Imam Berbagi, 2024