Rabu, 02 Maret 2022

Dapodik PAUD di Kota Bekasi Tahun 2022

TK, KB, TPA & SPS

DAPODIK PAUD KOTA BEKASI SEMESTER GENAP T.A 2021/2022

No.

Kecamatan

PAUD

Siswa

Rombel

Guru

Pegawai

1

Kota Bekasi

1.298

31.851

2.098

2.607

1.440

2

Kab. Bekasi

1.437

36.371

2.702

3.406

1.601

3

Jawa Barat

29.566

908.691

62.556

46.874

33.088

4

Nasional

205.172

5.764.143

399.799

480.211

212.866

Sumber : dapodik, diolah Bang Imam Berbagi, 2022

Kota Bekasi (BIB) - Dari seluruh jenjang pendidikan, satuan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) merupakan jenjang yang paling terkecil persentase dapodik yang sudah terkirim.

Untuk tingkat nasional, misalnya persentase update dapodik PAUD baru sekitar 82%. 

Dalam kajian Sapulidi Riset Center (SRC) berdasarkan data pokok pendidikan (dapodik) di Kota Bekasi untuk Semester Genap Tahun Ajaran 2021/2022, persentase update dapodik PAUD baru sekitar 80%.

Hal ini didasarkan atas menurunnya jumlah siswa yang bersekolah di PAUD. Ada kemungkinan satuan PAUD yang tidak melakukan update dapodik dikarenakan tidak memiliki siswa.

Untuk jenjang TK di Kota Bekasi misalnya, dari 821 jumlah TK yang ada di Kota Bekasi, masih ada 148 TK yang belum update dapodik, kemungkinan tidak memiliki murid.

Jumlah TK paling banyak tidak update dapodik berada di Kecamatan Pondokgede sebanyak 25 TK. Kemudian di Kecamatan Bekasi Selatan 24 TK, Kecamatan Medansatria 19 TK, Kecamatan Mustikajaya 16 TK, Kecamatan Bekasi Timur 15 TK, dan 14 TK belum update di masing-masing Kecamatan Pondokmelati dan Kecamatan Jatisampurna.

Jumat, 25 Februari 2022

Kota Metropolitan di Indonesia Tahun 2022

Kota-kota di Kalimantan


Jakarta (BIB) -
Kota Metropolitan saat ini masih didominasi di P. Jawa, bahkan terkonsentrasi di perbatasan Ibukota Jakarta (Kawasan Jabodetabek).

Kota Metropolitan yang dimaksud adalah wilayah yang memiliki pemerintahan sendiri (Walikota) dengan penduduk diatas satu juta jiwa.

Diluar Pulau Jawa, semua kota yang masuk kategori Kota Metropolitan adalah umumnya ibukota provinsi. 

Hanya ada 6 kota metropolitan di luar Pulau Jawa, yaitu; Kota Medan, Kota Palembang, Kota Makassar, Kota Bandarlampung, Kota Batam, dan Kota Pekanbaru. Sisanya terkonsentrasi di Pulau Jawa dan commuter Jabodetabek.

Sedangkan penduduk kota yang sudah mendekati atau mencapai satu juta jiwa adalah Kota Padang dan Kota Malang. 

Sementara itu, kota-kota di Pulau Kalimantan belum satupun yang masuk kategori Kota Metropolitan jika didasarkan pada jumlah penduduk minimal satu juta jiwa.

Dari 9 kota yang ada di Pulau Kalimantan, Kota Samarinda, Kota Pontianak, Kota Banjarmasin dan Kota Balikpapan yang memiliki jumlah penduduk diatas 500 ribu jiwa. 

Rabu, 23 Februari 2022

Yuk...Dibaca Struktur Kurikulum Merdeka Paket A, B, dan C Tahun 2022

Pendidikan Kesetaraan


Kota Bekasi (BIB) -
Struktur Kurikulum Pendidikan Kesetaraan terdiri dari mata pelajaran kelompok umum dan pemberdayaan dan keterampilan berbasis profil pelajar Pancasila.

Kelompok umum memuat mata pelajaran yang disusun mengacu pada standar nasional pendidikan dan sesuai jenjang pendidikan formal dan merupakan mata pelajaran yang wajib diberikan untuk semua peserta didik.

Kelompok pemberdayaan dan keterampilan berbasis profil pelajar Pancasila mencakup keterampilan okupasional, fungsional, vokasional, sikap dan kepribadian profesional, dan jiwa wirausaha mandiri yang dikembangkan sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik pendidikan kesetaraan serta berbasis profil pelajar Pancasila. 

Pemberdayaan dan Keterampilan yang dimaksud adalah;

Struktur Kurikulum Merdeka SLB Tahun 2022

 SDLB, SMPLB, SMALB, SLB


Kota Bekasi (BIB) - Struktur kurikulum Sekolah Luar Biasa (SLB) mengacu kepada struktur kurikulum SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA yang disesuaikan untuk peserta didik berkebutuhan khusus dengan hambatan intelektual.

Untuk peserta didik yang tidak mengalami hambatan intelektual dapat menggunakan kurikulum reguler yang disesuaikan dengan kondisi peserta didik.

Penyesuaian struktur kurikulum dimaksud dilakukan terhadap keterampilan fungsional dan mata pelajaran yang menunjang kebutuhan tersebut.

Berikut ini contoh Struktur Kurikulum Merdeka SLB Tahun 2022;

Selasa, 22 Februari 2022

Program Penguatan Profil Pelajar Pancasila SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA dan SMK/MAK Tahun 2022

Program Kokurikuler


Kota Bekasi (BIB) - Projek penguatan profil pelajar Pancasila merupakan kegiatan kokurikuler berbasis projek yang dirancang untuk menguatkan upaya pencapaian kompetensi dan karakter sesuai dengan profil pelajar Pancasila yang disusun berdasarkan Standar Kompetensi Lulusan (SKL).

Pelaksanaan projek penguatan profil pelajar Pancasila dilakukan secara fleksibel, dari segi muatan, kegiatan, dan waktu pelaksanaan.

Projek penguatan profil pelajar Pancasila dirancang terpisah dari intrakurikuler. Tujuan, muatan, dan kegiatan pembelajaran projek tidak harus dikaitkan dengan tujuan dan materi pelajaran intrakurikuler.

BACA JUGA : Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di PAUD Tahun 2022

Satuan pendidikan dapat melibatkan masyarakat dan/atau dunia kerja untuk merancang dan menyelenggarakan projek penguatan profil pelajar Pancasila.

Pada jenjang SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA, dan SMK/MAK atau sederajat, projek penguatan profil pelajar Pancasila mengambil alokasi waktu antara 20%-30% dari total jam pelajaran selama 1 tahun.