Selasa, 17 Juni 2025

Daya Tampung SMA Negeri di Provinsi Jawa Barat Tahun 2025


Bandung (BHC) -
Di dalam Dapodik Kemendikdasmen ada 1.853 SMA di Provinsi Jawa Barat yang tersebar di 27 kabupaten/kota. Sebanyak 515 SMA Negeri atau setara dengan 27,79%. Sehingga partisipasi swasta di jenjang SMA di Provinsi Jawa Barat masih tergolong tinggi mencapai 72,21%.

Jadi, jumlah SMA Swasta di Provinsi Jawa Barat adalah 1.338 SMA.

Pada SPMB Tahun Ajaran 2025/2026, SPMB SMA dilakukan dalam 2 tahap. Tahap I untuk Jalur Domisili, Afirmasi dan Mutasi, sedangkan Tahap II untuk Jalur Prestasi Akadmik dan Non Akademik.

Sebesar 70% seleksi dilakukan di SPMB Tahap I, dengan rincian Jalur Domisili (35%), Jalur Afirmasi (30%) dan Jalur Mutasi (5%). 

SPMB Tahap I sudah berlangsung sejak 10-16 Juni 2025. Sedang untuk SPMB Tahap II dilaksanakan pada tanggal 24 Juni s.d. 01 Juli 2025. 

Senin, 16 Juni 2025

Daya Tampung SPMB SMK Negeri di Jawa Barat Tahun 2025


Kota Bandung (BHC) -
Provinsi Jawa Barat memiliki SMK sebanyak 2.924 lembaga. Terdiri dari 288 SMK Negeri dan 2.636 SMK Swasta.

Pada SPMB Tahun Ajaran 2025/2026, seleksi dilakukan dalam 2 tahap. 

SPMB Tahap I untuk Jalur Domisili Terdekat, Afirmasi, Mutasi dan Persiapan Kelas Industri. Di tahap 1, SPMB sudah melaksanakan seleksi hingga mencapai 65% dari seluruh daya tampung, rinciannya Jalur Domisili Terdekat (10%), Afirmasi (30%), Mutasi (5%), dan Persiapan Kelas Industri sebesar 20%.

Sedangkan pada SPMB Tahap II, jalur seleksi fokus pada prestasi akademik dan non akademik. Jalur ini hanya menyediakan 35% daya tampung, dengan rincian Jalur Prestasi Akademik (30%) dan Non Akademik (5%).

SPMB Tahap I dimulai 10-23 Juni 2025 dan Tahap II mulai 24 Juni s.d. 11 Juli 2025.

Minggu, 15 Juni 2025

JADWAL SPMB DKI JAKARTA TAHUN 2025


Jakarta (SPBM) -
Sistem Penerimaan Murid Baru atau SPMB di Provinsi DKI Jakarta pad Tahun Ajaran 2025/2026 sudah dimulai sejak tanggal 19 Juni 2025. 

Pelaksanaan SPMB sendiri bervariasi dari 16 Juni sampai dengan 29 Juli 2025. 

Jalur SPBM DKI Jakarta terdiri dari; Jalur Afirmasi, Jalur Mutasi, Jalur Prestasi Akademik dan Non Akademik dan Jalur Domisili.

DKI Jakarta juga memberikan perioritas pertama terhadap Anak Panti Sosial, Anak Tenaga Kesehatan eks. Covid-19 dan Anak Penyandang Disabilitas. 

Mulai Tahun ini juga ada Jalur SPMB Bersama yang mengakomodir "PENDIDIKAN GRATIS" pada Sekolah Swasta Jenjang SMP, SMA, dan SMK.

Wow...Kabupaten Bogor Terbanyak Memiliki Sekolah


Kota Cibinong (BHC) -
Kabupaten Bogor sebenarnya masuk wilayah administrasi Provinsi Jawa Barat. Namun, secara keseharian, daerah ini Jakarta Banget atau menjadi salah satu mitra strategis dari Provinsi DKI Jakarta.

Jumlah penduduk Kabupaten Bogor mencapai 5.682.303 jiwa dengan jumlah siswa mencapai 1.169.671 siswa. Data ini belum termasuk siswa madrasah dan pondok pesantren.

Kabupaten Bogor juga memiliki 6.647 sekolah. Terdiri dari 1.704 sekolah negeri dan 4.943 sekolah swasta. Sekitar 3.115 sekolah atau setara dengan 46,86% merupakan layanan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Rinciannya; 3.115 PAUD, 1.908 SD, 786 SMP, 233 SMA, 375 SMK, dan 6 SLB. Juga termasuk 223 PKBM dan 1 SKB.

Sedangkan jumlah madrasah di Kabupaten Bogor mencapai 1.602 lembaga. Terdiri dari 447 RA, 664 MI, 357 MTs, dan 134 MA.

Sabtu, 14 Juni 2025

Daya Tampung SPMB SMP Negeri di DKI Jakarta Tahun 2025

Jakarta (BHC) - Provinsi DKI Jakarta memiliki 297 SMP Negeri. Pada SPMB Tahun 2025 ini daya tampung SMP Negeri di Provinsi DKI Jakarta sebanyak 72.749 siswa.

Jadwal SPMB DKI Jakarta 2025 :

  • 16-18 Juni 2025 : Pendaftaran dan Verifikasi Dokumen
  • 16-18 Juni 2025 : Pemilihan Sekolah dan Proses Seleksi
  • 18 Juni 2025 : Pengumuman (Pukul 17.00 wib)
  • 19-20 Juni 2025 : Daftar Ulang