Kota Medan (BIB) - Kota Medan adalah salah satu kota metropolitan di Indonesia dan pintu gerbang luar negeri untuk wilayah Sumatera. Maka, tak heran di kota ini banyak bertumbuh sekolah internasional dengan status Satuan Pendidikan Kerja Sama (SPK).
Tetapi, hanya terkonsentrasi pada wilayah seperti, Kecamatan Medan Petisah, Kecamatan Medan Tuntungan, Kecamatan Medan Amplas, dan Kecamatan Medan Baru.
Ada juga di Kecamatan Percut Sei Tuan dan Kecamatan Sunggal yang dua-duanya merupakan wilayah Kabupaten Deli Serdang, tetapi berbatasan langsung dengan Kota Medan.
Saat ini terdapat 21 SPK sudah berdiri di Kota Medan dan sekitarnya, terdiri dari 1 SPK KB, 2 SPK TK, 7 SPK SD, 7 SPK SMP, dan 4 SPK SMA.