Jumat, 20 Mei 2016

PPDB Online Kota Bekasi 2016

26.216 KK Keluarga Miskin di Kota Bekasi

Kalau Bukan di Sekolah Negeri, memang siswa miskin bisa sekolah... sebab, kalau di swasta apabila diberikan subsidi per siswa sebesar Rp. 500 ribu maka sekolah otomatis dengan berbagai alasan akan menaikkan SPP hingga Rp. 700-800 ribu


Kota Bekasi (BIB) - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online Tahun Pelajaran 2016/2017 di Kota Bekasi akan menjadi polemik karena tidak mengakomodir siswa miskin 100 persen. Padahal dalam Peraturan Daerah Nomor 13 Tahun 2014 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan Pasal 18 ayat (7) mengatakan "Wajib memperhatikan akses layanan pendidikan siswa miskin dalam rangka Program Wajib Belajar 12 Tahun di Kota Bekasi".

Berdasarkan data dari Dinas Sosial Kota Bekasi terdapat sedikitnya 26.216 KK Keluarga miskin yang tersebar di 56 kelurahan dan 12 kecamatan di Kota Bekasi.

Dinas Pendidikan Kota Bekasi sendiri sudah berniat akan memberikan kuota siswa miskin dalam PPDB Online Kota Bekasi Tahun Pelajaran 2016/2017 sebesar 5% dari daya tampung. Bila dihitung dari daya tampung sekolah, misalnya untuk jenjang SMP, berarti kuota siswa miskin hanya sekitar 7.500 siswa dapat masuk SMP Negeri.

Sedangkan pada jenjang SMA diperkirakan jumlah siswa miskin yang diterima di SMA Negeri hanya sekitar 330-an siswa. Dan di jenjang SMK yang diterima mencapai 190-an siswa. Sehingga total ssiwa miskin yang diterima hanya berkisar 8.000-an siswa.

Jumlah siswa yang lulus SD saat ini di Kota Bekasi mencapai 43.395 orang dan daya tampung 43 SMP Negeri hanya sekitar 15.988 orang. Sehingga ada sekitar 27.407 siswa yang harus rela tersisish dan harus bersekolah di sekolah swasta.

Untuk jenjang SMA, dari 18 SMA Negeri hanya dapat menampung siswa sekitar 6.658 orang, sedang jenjang SMK yang memiliki 12 SMK Negeri daya tampung keseluruhan ruang kelas tidak lebih dari 3.842 siswa. Sehingga jumlah siswa tertampung di SMA/SMK Negeri di Kota Bekasi hanya berkisar 10.500 orang.

Sementara yang lulus SMP tahun ini mencapai 35.470 siswa. Dengan demikian ada sekitar 24.970 siswa tidak tertampung di SMA/SMK Negeri di Kota Bekasi.

PPDB Online SMA - SMK Kabupaten Bekasi 2016

Harus Ada Peran Pemerintah Provinsi Jawa Barat

Cikarang (BIB) - Pada Tahun Pelajaran 2015/2016 peserta UN SMP di Kabupaten Bekasi mencapai 36.219 siswa. Mereka inilah yang akan menjadi calon peserta didik pada penerimaan peserta didik baru (PPDB) Online Kabupaten Bekasi jenjang SMA/SMK Tahun Pelajaran 2016/2017.

Di Kabupaten Bekasi ada 36 SMA Negeri dan 13 SMK Negeri yang akan melaksanakan PPDB Online Tahun Pelajaran 2016/2017.

Berikut ini daftar peserta PPDB Online Tahun Pelajaran 2016/2017 :

I. SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) NEGERI DI KABUPATEN BEKASI

DAFTAR PESERTA PPDB ONLINE KABUPATEN BEKASI
SMK NEGERI TAHUN PELAJARAN 2016/2017

NO
SEKOLAH
ALAMAT
(01)
(02)
(03)
1
SMK NEGERI 1 BABELAN
Jl. Raya Pasar Muarabakti No.02 RT 08/03 Desa Muarabakti, Kecamatan Babelan, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Otomotif Kenderaan Ringan
2
Teknik Elektronika Industri
3
Rekayasa Perangkat Lunak
2
SMK NEGERI 1 CIBARUSAH
Jl. Raya Tegal Panjang KM.4 RT 01/01 Desa Wibawamulya, Kecamatan Cibarusah, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Otomotif Kenderaan Ringan

2
Administrasi Perkantoran

3
Akuntansi

3
SMK NEGERI 1 CIKARANG BARAT
Jl. Teuku Umar No.1 Desa Gandasari, Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Gambar Bangunan
2
Teknik Pemesinan
3
Teknik Pengelasan
4
Teknik Peneliharaan Mekanik Industri
5
Teknik Otomotif Kenderaan Ringan
6
Teknik Otomotif Sepeda Motor
7
Teknik Elektronika Industri
8
Teknik Komputer dan Jaringan
4
SMK NEGERI 1 CIKARANG SELATAN
Jl. Raya Ciantra RT 09/05 Desa Sukadami, Kecamatan Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Instalasi Listrik
2
Teknik Pemesinan
3
Teknik Elektronika Industri
4
Teknik Komputer dan Jaringan
5
Akuntansi
5
SMK NEGERI 1 CIKARANG UTARA
Perum Grand Cikarang City Blok E.18 RT 15/10 Desa Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Otomotif Kenderaan Ringan
2
Teknik Elektronika Industri

3
Akuntansi
6
SMK NEGERI 1 PEBAYURAN
Jl. Raya Pebayuran RT 01/02 Desa Sumberurip, Kecamatan Pebayuran, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Otomasi Industri
2
Teknik Ototronika
3
Teknik Komputer dan Jaringan
4
Agribisnis Tanaman Pangan dan Holtikultura
7
SMK NEGERI 1 SETU
Jl. MT. Haryono No.71A RT 02/06 Desa Ciledug Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Otomotif Sepeda Motor
2
Teknik Audio Video
3
Tata Boga
4
Tata Busana
8
SMK NEGERI 1 TAMBELANG
Jl. Lingkar Raya Tambelang No.2 Desa Sukarapih Kecamatan Tambelang, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Otomasi Industri
2
Teknik Otomotif Kenderaan Ringan
3
Teknik Mekatronika
4
Teknik Komputer dan Jaringan
9
SMK NEGERI 1 TAMBUN UTARA
Jl. Raya Gabus No.2 RT 01/06 Desa Srijaya Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Otomotif Sepeda Motor
2
Teknik Audio Video
3
Administrasi Perkantoran
4
Akuntansi
10
SMK NEGERI 1 TARUMAJAYA
Jl. Raya Tarumajaya RT 02/05 Tanah Baru, Desa Segarajaya, Kecamatan Tarumajaya, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Pemeliharaan Mekanik Industri
2
Teknik Otomotif Kenderaan Ringan
3
Kimia Industri
4
Teknik Komputer dan Jaringan
11
SMK NEGERI 2 CIKARANG BARAT
Jl. Fatahillah No.1A RT 02/04 Desa Kalijaya Kecamatan Cikarang Barat, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Komputer dan Jaringan
2
Multimedia

3
Animasi
4
Administrasi Perkantoran
5
Akuntansi
6
Pemasaran
12
SMK NEGERI 1 CIKARANG PUSAT
Jl. Raya Pasir Ranji Desa Pasirranji Kecamatan Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi
1
Teknik Otomotif Kenderaan Ringan
2
Teknik Elektronika Industri
13
SMK NEGERI 1 TAMBUN SELATAN
Jl. Fatahillah Perum Bumi Sani Permai Kecamatan Tambun Selatan, Kabupaten Bekasi
1
Pariwisata
2
Perhotelan
3
Tata Boga
4
Administrasi Perkantoran
Sumber : diolah oleh Sapulidi Riset Center (SRC) LSM Sapulidi, 2016

Di SMK Negeri ada 54 kompetensi yang akan dipilih dengan 

II. SEKOLAH MENENGAH ATAS (SMA) NEGERI DI KABUPATEN BEKASI


Selasa, 17 Mei 2016

Ini Anggaran PAUD-TK di Kota Bekasi Tahun 2016

BOP PAUD Sebesar Rp. 22,008 Miliar



Bekasi Selatan (BIB) - Program Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) juga menjadi salah satu yang harus dipantau di Kota Bekasi. Anggaran Program PAUD tahun 2016 di Kota Bekasi mencapai Rp. 33,030 Miliar (Sudah termasuk diantaranya dana Biaya Operasional Penyelenggaraan PAUD atau DAK PAUD).

Khusus untuk pengelolaan BOP PAUD, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menerbitkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 2 Tahun 2016 tentang Petunjuk Teknis Penggunaan Dana Bantuan Operasional Penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini.

BACA : Juknis BOP PAUD 2016


Kegiatan pada Program Pendidikan Anak Usia Dini yang meliputi Taman Kanak-Kanak (TK), Kelompok Bermain (KB), Taman Penitipan Anak (TPA) dan Satuan PAUD Sejenis (SPS). Beberapa kegiatan yang masuk dalam penganggaran PAUD di APBD Kota Bekasi Tahun 2016 adalah; 1). Pengadaan Sarana PAUD/Kantor UPTD, 2). Pelaksanaan Apresiasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan PAUDNI, 3). Akreditasi Taman Kanak-Kanak (TK), 4). Peningkatan Kinerja Tutot PAUD, 5). Pengadaan Buku Untuk PAUD, 6). Pengadaan Buku Ensiklopedia PAUD, 7). Lomba Kreatifitas Guru, Tutor, dan Anak PAUD, 8). Peningkatan Kompetensi PAUD.

Selanjutnya ada juga program 9). Pendidikan Parenting Bagi Orang Tua PAUD, 10). Lomba Mendongeng Bagi Tutor PAUD Se-Kota Bekasi, 11). Pengadaan Paket Alat Permainan Edukatif (APE) Berbasis Pendidikan Karakter Untuk PAUD/TK,

Sedangkan program pemberian Biaya Operasional Penyelenggaraan (BOP) PAUD sesuai dengan arahan Permendikbud 2/2016 yang dananya berasal dari APBN 2016 (DAK Non Fisik).

Sehingga total anggaran Program PAUD Kota Bekasi Tahun 2016 sebesar Rp. 33,030 Miliar.