Selasa, 17 Mei 2016

Ini Anggaran PAUD-TK di Kota Bekasi Tahun 2016

BOP PAUD Sebesar Rp. 22,008 Miliar



Bekasi Selatan (BIB) - Program Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) juga menjadi salah satu yang harus dipantau di Kota Bekasi. Anggaran Program PAUD tahun 2016 di Kota Bekasi mencapai Rp. 33,030 Miliar (Sudah termasuk diantaranya dana Biaya Operasional Penyelenggaraan PAUD atau DAK PAUD).

Khusus untuk pengelolaan BOP PAUD, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan telah menerbitkan Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 2 Tahun 2016 tentang Petunjuk Teknis Penggunaan Dana Bantuan Operasional Penyelenggaraan Pendidikan Anak Usia Dini.

BACA : Juknis BOP PAUD 2016


Kegiatan pada Program Pendidikan Anak Usia Dini yang meliputi Taman Kanak-Kanak (TK), Kelompok Bermain (KB), Taman Penitipan Anak (TPA) dan Satuan PAUD Sejenis (SPS). Beberapa kegiatan yang masuk dalam penganggaran PAUD di APBD Kota Bekasi Tahun 2016 adalah; 1). Pengadaan Sarana PAUD/Kantor UPTD, 2). Pelaksanaan Apresiasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan PAUDNI, 3). Akreditasi Taman Kanak-Kanak (TK), 4). Peningkatan Kinerja Tutot PAUD, 5). Pengadaan Buku Untuk PAUD, 6). Pengadaan Buku Ensiklopedia PAUD, 7). Lomba Kreatifitas Guru, Tutor, dan Anak PAUD, 8). Peningkatan Kompetensi PAUD.

Selanjutnya ada juga program 9). Pendidikan Parenting Bagi Orang Tua PAUD, 10). Lomba Mendongeng Bagi Tutor PAUD Se-Kota Bekasi, 11). Pengadaan Paket Alat Permainan Edukatif (APE) Berbasis Pendidikan Karakter Untuk PAUD/TK,

Sedangkan program pemberian Biaya Operasional Penyelenggaraan (BOP) PAUD sesuai dengan arahan Permendikbud 2/2016 yang dananya berasal dari APBN 2016 (DAK Non Fisik).

Sehingga total anggaran Program PAUD Kota Bekasi Tahun 2016 sebesar Rp. 33,030 Miliar.

Senin, 16 Mei 2016

Up Date NIP CPNS K2 di Provinsi Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur & Kalimantan Utara

BKN Kantor Regional 8 Banjarmasin : 6.867 Orang Selesai NIP


Banjarmasin (BIB) - Up date per tanggal 16 Mei 2016 untuk BKN Kantor Regional VIII Banjarmasin, ternyata beberapa daerah belum masuk SAPK BKN.

Proses ini cukup memakan waktu, di Regional VIII yang diproses adalah Provinsi Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara.

Yang sudah selesai adalah 6.867 orang, yang dalam proses 81 orang. Sementara itu formasi MenPANRB untuk wilayah BKN Regional VIII Banjarmasin mencapai 7.125 orang, yang diusulkan 6.951 orang. Dan ada sisa formasi di wilayah ini sebanyak 174 orang. Terdapat 3 orang Tidak Memenuhi Syarat (TMS).

Ada juga TMS atau tidak memenuhi syarat 3 orang, yakni di :
  1. Kabupaten Kotawaringin Timur 2 orang
  2. Kabupaten Hulu Sungai Selatan 1 orang

Dana BOSDA Kota Bekasi Capai Rp. 193,471 Miliar

Rp. 37.978.440.000,00 Untuk Sekolah Swasta


Kota Bekasi (BIB) - Kota Bekasi dalam rangka percepatan program wajib belajar pendidikan 12 tahun memberikan dana alokasi biaya operasional sekolah untuk jenjang SD, SMP, SMA dan SMK baik negeri maupun swasta pada tahun 2016 ini mencapai Rp. 193.471.811.000,00 (Seratus Sembilan Puluh Tiga Miliar Empat Ratus Tujuh Puluh Satu Juta Delapan Ratus Sebelas Ribu Rupiah).

Khusus untuk swasta diberikan anggaran dana BOSDA sebanyak Rp. 37.978 miliar yang terdiri dari untuk siswa SD Swasta Rp. 9,764 miliar, SMP Swasta Rp. 10,077 miliar dan SMA/SMK Swasta mencapai Rp. 18,137 miliar. 

Sedangkan untuk siswa pada sekolah negeri, jumlah dana BOSDA adalah Rp. 155,493 miliar. Dengan rincian Rp. 46,902 miliar jenjang SD, Rp. 49,255 miliar jenjang SMP, Rp. 37,215 miliar jenjang SMA dan Rp. 22,119 miliar jenjang SMK.

Perolehan dana BOSDA setiap jenjang satuan pendidikan dibedakan, untuk siswa SD Negeri misalnya mendapatkan dana sebesar Rp. 21.000 per siswa per bulan. Berikut ini rincian perolehan dana BOSDA per siswa per bulan di Kota Bekasi Tahun 2016 :
  • SD Negeri = Rp. 21.000,00 per siswa per bulan
  • SD Swasta = Rp. 10.000,00 per siswa per bulan
  • SMP Negeri = Rp. 90.000,00 per siswa per bulan
  • SMP Swasta = Rp. 15.000,00 per siswa per bulan
  • SMA/SMK Negeri = Rp. 170.000,00 per siswa per bulan
  • SMA/SMK Swasta = Rp. 25.000,00 per siswa per bulan.

Minggu, 15 Mei 2016

Rp. 46,902 Miliar Dana BOS Daerah untuk SD Negeri di Kota Bekasi Tahun 2016

440 SD Negeri dan 188.309 Siswa 

Kondisi Pendidikan Jenjang Sekolah Dasar di Kota Bekasi Semester Genap Tahun Pelajaran 2015/2016

NO
URAIAN
JUMLAH
NEGERI
SWASTA
TOTAL
(01)
(02)
(03)
(04)
(05)
1
Sekolah
440
264
704
2
Siswa
188.309
71.540
259.849
3
Guru
6.782
4.691
11.473
4
Pegawai
683
489
1.172

Sumber : diolah Sapulidi Riset Center (SRC) Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Sapulidi dari Data Pokok Pendidikan (Dapodik) Dirjen Dikdasmen, Kemdikbud, Mei 2016

Kota Bekasi (BIB) - Berdasarkan hasil kajian dari Sapulidi Riset Center (SRC) Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Sapulidi, data sekolah dasar negeri (SDN) di Kota Bekasi per Semester Genap Tahun Pelajaran 2015/2016 berjumlah 440 SD Negeri. Sedangkan jumlah siswa pada sekolah negeri mencapai 188.309 siswa.

Kota Bekasi saat ini memberikan anggaran Biaya Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) lewat APBN Tahun 2016 sebesar Rp. 21.000 per siswa per bulan. Dari data yang diolah SRC LSM Sapulidi, jumlah total dana BOSDA Tahun 2016 untuk jenjang SD Negeri mencapai 46.902.671.000,00 (Empat Puluh Enam Miliar Sembilan Ratus Dua Juta Enam Ratus Tujuh Puluh Satu Ribu Rupiah).

Sabtu, 14 Mei 2016

Rp. 49,255 Miliar BOSDA SMP Negeri di Kota Bekasi 2016

BOSDA SMP Swasta Mencapai Rp. 10,077 Miliar


Siswa SMPN 7 Kota Bekasi, Foto: Prawoto (Majalah Komunitas)
Kota Bekasi (BIB) - Komitmen Pemerintah Kota Bekasi dalam melaksanakan program Wajib Belajar Pendidikan Hingga 12 Tahun atau setara dengan minimal lulusan SMA dan sederajat ditunjukkan dengan menganggarkan dana Biaya Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) pada APBD Kota Bekasi 2016. 

Anggaran dana BOSDA untuk siswa SMP Negeri mencapai Rp. 49.255.560.000,00 (Empat Puluh Sembilan Miliar Dua Ratus Lima Puluh Lima Juta Lima Ratus Enam Puluh Ribu Rupiah). Jumlah ini di dapat dari setiap siswa mendapatkan BOSDA Kota Bekasi sebesar Rp. 90.000,00 per siswa per bulan. 

Sedangkan dana BOSDA Kota Bekasi juga dibagikan kepada siswa yang bersekolah di SMP Swasta. Setiap siswa mendapatkan dana BOSDA sebesar Rp. 15.000,00 per siswa per bulan. Total yang dialokasikan untuk BOSDA SMP Swasta mencapai Rp. 10.077.300.000,00.

Sementara itu berdasarkan Data Sapulidi Riset Center (SRC) Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Sapulidi jumlah siswa SMP di Kota Bekasi pada Semeter Genap Tahun Pelajaran 2015/2016 adalah 92.568 siswa. Terdiri dari 44.959 siswa bersekolah di 43 SMP Negeri dan 47.609 siswa bersekolah di 216 SMP Swasta.