Senin, 17 November 2025

Ini Daftar SMA Negeri di Banten Tahun 2025


Kota Serang (BIB) -
Hingga November tahun 2025, jumlah SMA di Provinsi Banten mencapai 645 SMA Negeri/Swasta. Terdiri dari 163 SMA Negeri dan 482 SMA Swasta.

Hanya Kabupaten Tangerang dan Kota Tangerang Selatan yang memiliki SMA lebih dari 100 SMA.

Masing-masing, Kabupaten Tangerang sebanyak 182 SMA dan Kota Tangerang Selatan sebanyak 101 SMA.

Sedangkan untuk tingkat Nasional, Provinsi Banten masuk urutan ke-6 yang memiliki SMA terbanyak setelah, Provinsi Jawa Barat (1.792 SMA), Provinsi Jawa Timur (1.519 SMA), Provinsi Sumatera Utara (1.069 SMA), Provinsi Jawa Tengah (869 SMA), dan Provinsi Sumatera Selatan (625 SMA).

SMA Negeri di Jakarta Tahun 2025


Jakarta (BHC) -
SMA di Provinsi DKI Jakarta berjumlah 520. Sebanyak 121 diantaranya merupakan SMA Negeri. Selebihnya, sebanyak 399 merupakan SMA Swasta.

Jadi SMA Swasta mencapai 76,92%.

Sedangkan SMA Negeri hanya sekitar 23.08%.

BACA JUGA : Daftar SMA Swasta di Jakarta Tahun 2024

Kota Jakarta Timur memiliki 41 SMA Negeri, setara dengan 31.49%. Sisanya di 31 SMA Negeri di Jakarta Selatan, 17 SMA Negeri masing-masing di Jakarta Barat dan Jakarta Utara, 14 SMA Negeri di Jakarta Pusat, serta 1 SMA Negeri di Kepulauan Seribu.

Minggu, 16 November 2025

Daftar SMA Negeri di Jawa Timur Tahun 2025

436 SMA Negeri


Surabaya (BHC) -
Provinsi Jawa Timur hingga akhir 2024 memiliki 1.520 SMA dan 2.164 SMK. Terdiri dari 422 SMA Negeri dan 1.098 SMA Swasta.

Berarti hanya 27,76% saja SMA Negeri atau milik pemerintah di Provinsi Jawa Timur. Kota Surabaya menjadi daerah yang memiliki SMA Negeri terbanyak yakni sebanyak 22 SMA Negeri. Disusul oleh Kabupaten Bojonegoro sebanyak 20 SMA Negeri dan Kabupaten Tuban sebanyak 19 SMA Negeri. 

Sedangkan Kota Batu dan Kota Mojokerto menjadi 2 wilayah yang memiliki SMA Negeri paling sedikit di Provinsi Jawa Timur, yakni masing-masing hanya 3 SMA Negeri.

Tahun 2025, per Novemver jumlah SMA di Jawa Timur menjadi 1.537 SMA, tardiri dari 436 SMA Negeri (38,36%) dan 1.101 SMA Swasta (61,64%).

Sabtu, 15 November 2025

Ini Dapodik Sekolah Rakyat Semester Ganjil Tahun 2025

 8.404 Murid

DAPODIK SEKOLAH RAKYAT DI INDONESIA TAHUN 2025 

No

Dapodik

Jumlah

Jenjang

SRD

SRMP

SRMA

1

Sekolah

129

5

57

67

2

Peserta Didik

8.404

91

3.612

4.701

3

Rombel

307

9

137

161

4

Guru

463

4

170

289

5

Tenaga Kependidikan

156

0

71

85

6

Ruang Kelas

420

6

187

227

7

Ruang Laboratorium

134

2

61

71

8

Ruang Perpustakaan

87

2

38

47

Sumber : Dapodikdasmen, diolah Bang Imam Berbagi, November 2025

Jakarta (BHC) - Sekolah Rakyat yang dibangun di masa pemerintahan Prabowo Subianto-Gubran Rakabumiongraka sudah dimulai sejak Tahun Ajaran 2025/2026. 

Beberapa sekolah rakyat sudah beroperasi dengan normal. Namun, dalam catatan pada Dapodikdasmen, beberapa sekolah rakyat hanya mencantumkan 1 guru saja. Artinya, guru-guru saat ini tidak jelas statusnya, apakah ASN (PNS & PPPK) atau guru honorer.

Jika masih statusnya guru honorer, ini akan menjadi bom waktu karena mereka tidak memiliki status kepegawaian yang jelas.

Jumlah murid atau peserta didik yang sudah ada saat ini adalah 8.404 terdiri dari 91 murid SD, 3.612 murid SMP, dan 4.701 murid SMA. Mungkin masih banyak yang belum terdata, karena dalam dapodik belum tampil.

Perguruan Tinggi Negeri dan Kementerian/Lembaga di Jabodetabek Tahun 2025


Jakarta (BHC) -
Buat warga Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi dan Tangerang sebenarnya tidak perlu risau untuk memilih perguruan tinggi negeri, apalagi perguruan tinggi Kementerian/Lembaga

Kampus Ikatan Dinas dan Kampus Negeri tersebar di Jakarta, Bogor, Depok, dan Tangerang. Hingga saat ini terdapat 11 perguruan tinggi negeri dan 20 perguruan tinggi K/L yang ada di Jabodetabek.

Bahkan, jika ingin melipir sedikit ke Arah Banten masih ada UNTIRTA dan UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Dan jika ke arah Timur, tepatnya ke Karawang masih ada UNSIKA dan Politeknik Kelautan dan Perikanan Karawang.

Selain itu, beberapa perguruan tinggi juga membuka cabang di Jakarta, sebut saja IPDN Jakarta, UGM Jakarta (S3) dan ITB Jakarta (S3).

Nah... tinggal kamu mau pilih mana, perguruan tinggi negeri atau sekolah kedinasan. Atau bahkan memilih perguruan tinggi swasta yang bejibun di Jabodetabek.

Berikut Daftar Perguruan Tinggi Negeri dan K/L di Jabodetabek Tahun 2025: