84.018 Siswa
Kota Cikarang Pusat (BIB) - Saat ii jumlah siswa keseluruhan di Kabupaten Bekasi mencapai 686.637 siswa. Sedangkan siswa madrasah hanya sekitar 84.018 siswa atau setara dengan 12,23% dari seluruh siswa yang ada.
Jumlah madrasah saat ini di Kabupaten Bekasi sebanyak 701 madrasah. Terdiri dari 314 Raudlatul Athfal (RA), 209 Madrasah Ibtidaiyah (MI), 134 Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan 44 Madrasah Aliyah (MA).
Bila dilihat persebaran siswa, siswa madrasah terbanyak berada di Kecamatan Babelan yakni sebanyak 16.694 siswa (19,86%). Kemudian disusul oleh Kecamatan Tambun Selatan sebanyak 7.874 siswa (9,37%), Kecamatan Tarumajaya sebanyak 7.642 siswa 9,09%), dan Kecamatan Cikarang Utara sebanyak 6.217 siswa (7,39%).

