Senin, 29 Desember 2025

SMA Dan SMK Terfavorit di Kalimantan Tahun 2025


Ketapang (BHC) -
Sekolah swasta di Wilayah Kalimantan masih terkonsentrasi di perkotaan. Walaupun ada 1-2 di wilayah kecamatan, belum mendapatkan perhatian dari calon peserta didik.

Tetapi, perkembangan sekolah swasta di Kalimantan masih sangat menjanjikan. Mengingat, tingginya minat warga Kalimantan untuk mengenyam pendidikan. Disamping, karena memang pemerintah belum mampu menyediakan pendidikan berkualitas dan bermutu secara merata.

Mungkin 5 tahun ke depan, sekolah swasta unggulan akan menjamur di seantero Kalimantan. Apalagi dengan telah beroperasinya Ibukota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur.

Sebetulnya, beberapa sekolah yang bekerja sama dengan internasional (SPK) sudah ada beberapa yang berdiri di wilayah Kalimantan lo.

Update Bencana di Aceh, Sumatera Utara dan Sumatera Barat Tahun 2025


Lubuk Basung, Agam (BHC) -
Berdasarkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), jumlah korban meninggal di bencana banjir dan longsor di Aceh, Sumatera Utara dan Sumatera Barat menjadi 1.140 orang. Dan masih ada 163 jiwa dinyatakan hilang.

KORBAN BANJIR SUMATERA 2025

No

Kondisi

Jumlah

Bencana Banjir

Aceh

Sumut

Sumbar

1

Meninggal

1.140

513

365

262

2

Hilang

163

31

60

72

Sumber : BNPB, 28 Desember 2025

Sementara itu, terdata ada masyarakat sebanyak 7 ribu yang terluka, hampir 3,3 juta jiwa terdampak di 52 kabupaten/kota.

Mengungsi 399,2 ribu.

Infrastruktur yang rusak diantaranya; 166.743 ribu unit rumah, 1,6 ribu fasilitas umum, 215 fasilitas kesehatan, 3.188 fasilitas pendidikan, 806 rumah ibadah, 290 gedung/kantor, dan 97 jembatan.

Banjir dan Longsor terjadi pada 26 November 2025.

Sabtu, 27 Desember 2025

SMK Swasta Terfavorit di Jawa Tahun 2025


Kota Bekasi (BHC) -
Beberapa SMK Swasta di pulau jawa memiliki jumlah murid diatas 1.000 orang. Hal ini menunjukkan betapa sekolah tersebut menjadi incaran calon peserta didik baru dan tidak lagi tergantung pada sekolah negeri.

Fenomena tersebut sebenarnya sudah terjadi sejak 5 tahun terakhir. Selain di SMK Swasta, juga terjadi pada SD Swasta. Peserta didik pada jenjang ini sudah memastikan bahwa sekolah swasta (SD & SMK) tidak lagi menjadi pilihan ke-2 dalam SPMB.

Mereka sudah mantap memilih SMK Swasta Favorit dan SD Swasta Favorit.

Untuk jenjang SMK Swasta Favorit pilihan utama peserta didik lebih pada kepastian dalam penyaluran kerja sesuai dengan jurusan atau keahlian yang diambil saat bersekolah. Sekolah di SMK memang ditujukan bagi tenaga terampil siap kerja.

Semakin banyak murid pada swasta, tentu semakin favorit sekolahnya.

Jika memiliki murid 1.000 orang, itu artinya SMK tersebut telah memiliki minimal 27 rombongan belajar, dan rata-rata  tiap jenjang memiliki 9 rombel. Dan setiap rombel memiliki 36 murid.

Jumat, 26 Desember 2025

Daftar Sekolah Rakyat di Indonesia Tahun 2025


Jakarta (BHC) - Sekolah Rakyat (SR) dirancang sebagai sekolah berasrama (Boarding School) untuk memastikan para murid mendapatkan pendidikan dan pengasuhan yang optimal. Fasilitas yang disediakan mencakup asrama bagi siswa dan guru serta ruang kelas yang dilengkapi dengan sarana belajar modern.

Kurikulum Sekolah Rakyat dirancang secara tailor-made (khusus dan konstektual), menyesuaikan kebutuhan peserta didik dan dinamika sosial dilingkungan mereka. Kurikulum ini menggabungkan pendekatan nasional dan kekhasan lokal, mencakup tiga muatan utama; Kurikulum Persiapan, Kurikulum Sekolah Formal, dan Kurikulum Asrama (Boarding).

Menurut Kementerian Sosial, jumlah sekolah rakyat tahun 2025 sebanyak 159 Sekolah Rakyat. 63 Sekolah Rakyat sudah beroperasi sejak 14 Juli 2025. Sisanya 37 Sekolah Rakyat per 1 Agustus 2025, 59 Sekolah Rakyat per September 2025, dan 41 Sekolah Rakyat dalam proses penyampaian data oleh Kemensos ke KemenPU. Diperkirakan jumlah siswa mencapai 9.000 anak. Dengan Total Anggaran Rp.2,14 Triliun. 

Kamis, 25 Desember 2025

SMA Swasta Terfavorit di 10 Kota Besar dan Jabodetabek di Indonesia Tahun 2025


Jakarta (BHC) -
Dari 12 kota besar di Indonesia, Bilqis Haura Consultant telah merangkum 10 SMA Swasta Terfavorit di wilayah masing-masing. 

Kota Medan, Kota Palembang dan Jakarta merupakan lumbung SMA Swasta Favorit.

Sebetulnya telah dilihat di beberapa kota besar lainnya, namun jumlah SMA Swasta Favoritnya kurang dari 10 lembaga. Sehingga tidak masuk dalam daftar kita pada penutup tahun 2025 ini.

SMA mana sajakah yang termasuk ke dalam SMA Swasta Terfavorit di Indonesia Tahun 2025 :