Selasa, 12 Januari 2021

Ini EMIS MTs di Kota Bekasi Tahun 2021

82 MTs

Kota Bekasi (BIB) - Jumlah madrasah di Kota Bekasi hingga Semester Genap Tahun Ajaran 2020/2021 sebanyak 552 madrasah. Terdiri dari 301 Raudlatul Athfal (RA), 136 Madrasah Ibtidaiyah (MI), 82 Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan 33 Madrasah Aliyah (MA).

Untuk jenjang MTs ada 3 MTs Negeri dan 79 MTs Swasta.

Saat ini jumlah siswa madrasah jenjang MTs di Kota Bekasi mencapai 16.735 siswa. Sedangkan jumlah kelas/rombongan belajar mencapai 573 rombel.

Jumlah guru madrasah jenjang MTs yang mengabdi di Kota Bekasi mencapai 1.393 guru dengan dibantu oleh 141 tenaga kependidikan.

Jumlah MTs terbanyak tersebar di Kecamatan Pondokgede, Jatiasih dan Bekasi Utara.

Berikut ini adalah Emis MTs di Kota Bekasi pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2020/2021 :

Senin, 11 Januari 2021

Ini EMIS MI di Kota Bekasi Tahun 2021

136 MI

Foto siswa madrasah (Kumparan)


Kota Bekasi (BIB) -
Berdasarkan data EMIS Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama, jumlah satuan pendidikan jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Kota Bekasi pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2020/2021 sebanyak 136 MI.

Terdiri dari 1 MI Negeri dan 135 MI Swasta.

Sedangkan jumlah siswa yang tercatat saat ini mencapai 28.386 siswa. Siswa tersebut belajar pada 1.033 rombongan belajar (kelas) dan didampingi oleh 1.826 guru dan 186 tenaga kependidikan.

Berdasarkan persebaran madrasah, jumlah MI terbanyak berada di Kecamatan Pondokmelati 29 MI, Kecamatan Bekasi Utara 22 MI, Kecamatan Jatiasih 19 MI, dan Kecamatan Bekasi Barat sebanyak 18 MI.

Berikut ini Tabel 1.1. EMIS Madrasah Ibtidaiyah pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2020/2021 di Kota Bekasi :

Jumat, 08 Januari 2021

10 Kabupaten dan Kota Yang Memiliki Siswa Terbanyak Tahun 2020

 Rekor Kabupaten Bogor dan Kota Surabaya


Bogor (BIB) -
Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat merupakan wilayah dengan jumlah kabupaten terbanyak yang memiliki siswa di Semester Ganjil Tahun Ajaran 2020/2021.

Kabupaten Bogor masuk wilayah Jabodetabek. Kabupaten Bogor memiliki jumlah penduduk sebanyak 5.965.410 jiwa dengan luas wilayahn mencapai 2.663,85 km2.

Saat ini jumlah siswa yang bersekolah di Kabupaten Bogor dari jenjang PAUD hingga SMA/SMK mencapai 1.082.021 siswa. Dengan jumlah tersebut, ada 20 provinsi yang memiliki jumlah siswa dibawah Kabupaten Bogor.

Kemudian kabupaten kedua yang memiliki jumlah siswa terbanyak adalah Kabupaten Bandung (691.867 siswa). Lainnya menyusul Kabupaten Tangerang, Provinsi Banten (633.436 siswa), dan Kabupaten Bekasi sebanyak 602.786 siswa.

Kamis, 07 Januari 2021

10 Besar Provinsi Dengan Jumlah Siswa Terbanyak Tahun 2020

52.837.156 Siswa


Jakarta (BIB) -
Jumlah siswa pada Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di Semester Ganjil Tahun Ajaran 2020/2021 sebanyak 52.837.156 siswa. Siswa tersebut tersebar di 34 provinsi dan sekolah Indonesia diluar negeri.

Jika dihitung berdasarkan sebaran provinsi, maka provinsi dengan jumlah siswa terbesar adalah Provinsi Jawa Barat.

Di Provinsi Jawa Barat terdapat 9.359.700 siswa. Terdiri dari 4.871.832 siswa laki-laki dan 4.487.868 siswa perempuan. Persentase jumlah siswa terhadap siswa nasional mencapai 17,71%.

Kemudian disusul Provinsi Jawa Timur sebanyak 6.647.860 siswa (12,58%), Provinsi Jawa Tengah 6.190.668 siswa (11,71%), Provinsi Sumatera Utara sebanyak 3.281.216 siswa (6,21%) dan Provinsi Banten sebanyak 2.331.321 siswa (4,41%).

Sabtu, 02 Januari 2021

Ini Dapodik SMK Negeri dan Swasta di Kota Bekasi Tahun 2020

 64.078 Siswa

Kota Bekasi (BIB) - Hanya 22,41% siswa jenjang SMK bersekolah di SMK Negeri. Dan 77,59% sisanya bersekolah di SMK Swasta.

Jumlah seluruh siswa SMK saat ini di Kota Bekasi pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2020/2021 sebanyak 64.078 siswa.

Siswa yang bersekolah di SMK Negeri sebanyak 14.360 siswa dan yang bersekolah di SMK Swasta sebanyak 49.718 siswa.

Berikut ini Tabel 1.1 Jumlah Siswa, Rombongan Belajar dan Ruang Kelas SMK Negeri dan Swasta di Kota Bekasi pada Semester Ganjil Tahun Ajaran 2020/2021 :