Selasa, 19 Juli 2011

Sudahkah Anda Melaksakan Ikrar 'PENDIDIKAN KARAKTER' ?!!!

TK Negeri Pembina Kota Bekasi/Foto: Prawoto


Bekasi (BIB) - Memasuki Tahun Ajaran Baru 2011/2012, Kementerian Pendidikan Nasional mencanangkan permulaan program Pendidikan Karakter di semua jenjang pendidikan, mulai dari TK/PAUD, SD, SMP, SMA, hingga ke Perguruan Tinggi.


Pelaksanaan PENDIDIKAN KARAKTER dimulai dari Deklarasi Siswa, Pendidik dan Tenaga Kependidikan pada upacara permulaan masuk sekolah. 

Kabupaten Bekasi Belum Siap Moratorium CPNS

Demo Forum Honorer Indonesia di Jakarta (DetikFoto)

Bekasi (BIB) - Pemerintah Kabupaten Bekasi belum siap melaksanakan moratorium atau penghentian sementara penerimaan calon pegawai negeri sipil. 

"Jumlah PNS saat ini 14.000 orang, namun masih terdapat kekurangan khususnya tenaga medis dan pendidikan. Jika penerimaan CPNS dihentikan, bisa dipastikan akan menghambat pelayanan di sektor tersebut," kata Sekretaris Daerah Kabupaten Bekasi Dadang Mulyadi, di Cikarang, Sabtu. 


Menurut Dadang, guru PNS di Kabupaten Bekasi berjumlah sekitar 9.000 orang. Namun penyebarannya belum merata. Banyak sekolah yang sampai saat ini kekurangan guru PNS sehingga direkrut guru honorer. 


"Persoalan lain adalah kualitas guru di Kabupaten Bekasi masih belum maksimal karena sebagian belum menyandang gelar sarjana," katanya. 


Namun Dadang mengatakan akan mematuhi moratorium penerimaan CPNS jika memang sudah menjadi kebijakan pemerintah pusat.

Senin, 18 Juli 2011

Yingluck Shinawatra, Perdana Menteri Yang Cantik Jelita

Yingluck Shinawatra, Perdana Menteri baru Thailand
A successful businesswoman, and now with a political career, Yingluck Shinawatra is following in the footsteps of her more famous brother, Thailand's former Prime Minister Thaksin Shinawatra.

Minggu, 17 Juli 2011

Bappeda Balikpapan Kaji Sistem Pemipaan Bawah Tanah

Pipa bawah tanah. Foto: antara
Balikpapan (BIB) - Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Balikpapan akan mengkaji sistem pemipaan bawah tanah untuk instalasi listrik, telepon tetap, telepon seluler, air bersih, gas, hingga saluran pembuangan air.

Menurut Kepala Bappeda Balikpapan, Suryanto kajian ini mulai dilaksanakan 2012 sebagai awal sistem itu akan coba diterapkan di kawasan pemukiman baru dikembangkan atau di lingkungan sepanjang jalan baru dibangun seperti kawasan bebas hambatan Balikpapan-Samarinda.

"Kita akan mulai menata bawah tanah, mulai dengan membuat `riool` besar untuk instalasi listrik, telepon, seluler, air bersih, gas, hingga saluran air kotor," kata Suryanto di Balaikota, Sabtu.

Sabtu, 16 Juli 2011

Bang Imam : Tinggalkan Kekerasan Fisik Dalam MOS

Bang Imam bersama Ita Puspita, Galeri Muda Dakta 107 FM
Kota Bekasi (BIB) - MOS atau masa orientasi siswa bagi sebagian siswa baru (yunior,red) merupakan penantian yang menakutkan pada pengalaman pertama masuk sekolah.

Padahal kegiatan yang wajib secara seremonial dari tahun ke tahun ini dianggap paling positif memperkenalkan lingkungan sekolah terhadap siswa baru yang melibatkan seluruh komponen keluarga besar ruang lingkup satuan pendidikan.

Hal tersebut disampaikan oleh Tengku Imam Kobul Moh. Yahya S, ST Direktur Sosial dan Pendidikan LSM Sapulidi dalam acara Galeri Muda Dakta 107 FM bertema masih perlukah diadakan MOS di sekolah?, di Radio Dakta 107 FM Bekasi, Sabtu, 16 Juli 2011.