Selasa, 19 Juli 2011

Sudahkah Anda Melaksakan Ikrar 'PENDIDIKAN KARAKTER' ?!!!

TK Negeri Pembina Kota Bekasi/Foto: Prawoto


Bekasi (BIB) - Memasuki Tahun Ajaran Baru 2011/2012, Kementerian Pendidikan Nasional mencanangkan permulaan program Pendidikan Karakter di semua jenjang pendidikan, mulai dari TK/PAUD, SD, SMP, SMA, hingga ke Perguruan Tinggi.


Pelaksanaan PENDIDIKAN KARAKTER dimulai dari Deklarasi Siswa, Pendidik dan Tenaga Kependidikan pada upacara permulaan masuk sekolah. 

Menurut Menteri Pendidikan Nasional, Muhammad Nuh, dalam sambutannya dalam rangka Tahun Ajaran Baru 2011/2012, pendidikan berbasis karakter, memiliki harapan kepada semua jenjang pendidikan akan mampu mengeksplorasi potensi peserta didik, sehingga menjadi manusia Indonesia yang memiliki karakter, yang tercermin dari; 


(i) kesadaran sebagai makhluk Tuhan, sehingga tidak boleh ada kesombongan dan keangkuhan; 

(ii) keilmuan yang didasarkan atas tumbuhnya kepenasaranan (kuriositas) intelektual, sehingga tumbuh kreativitas dan daya inovasi; dan 

(iii) kecintaan dan kebanggaan sebagai bangsa Indonesia, sehingga berkeinginan untuk terus menerus mengejar dan mengukir prestasi.

Nah, sudahkah anda mendeklarasikan 'Pendidikan Karakter' di sekolah anda ?

Jika belum, berikut ini kami berikan teks Deklarasi Pendidikan Karakter untuk siswa, guru, dan masyarakat lingkungan pada satuan pendidikan, berikut ini teks deklarasinya, sbb :

DEKLARASI SISWA, PENDIDIK, DAN TENAGA KEPENDIDIKAN UNTUK MELAKSANAKAN PENDIDIKAN KARAKTER

Kami, Siswa, Pendidik, dan Tenaga Kependidikan Indonesia, dengan ini menyatakan: 

(1). Pancasila sebagai ideologi negara dan pandangan hidup bangsa Indonesia harus mewujud dalam tingkah laku dan karakter bangsa Indonesia;

(2). Siap mempraktekkan nilai-nilai utama karakter bangsa: Beriman dan Bertakwa; Jujur dan Bersih; Santun dan Cerdas; Bertanggung Jawab dan Kerja Keras; Disiplin dan Kreatif; Peduli dan Suka Menolong.

(3). Siap membangun budaya belajar-mengajar di sekolah atas dasar nilai-nilai utama karakter bangsa.

(4). Bertekad untuk mengawal empat pilar kebangsaan: Pancasila, Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika dalam proses pembelajaran.

Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan kekuatan lahir dan batin untuk mewujudkan komitmen ini.

Jakarta, 18 Juli 2011
Kami Siswa, Pendidik, dan Tenaga Kependidikan Indonesia

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan memberikan komentar yang tidak menghasut, memfitnah, dan menyinggung sara dan komentar menjadi tanggung jawab pemberi komentar. jika komentar lebih panjang dan memerlukan jawaban bisa ke email: bangimam.kinali@gmail.com, WA 0813-14-325-400, twitter: @BangImam, fb: Bang Imam Kinali Bekasi, ig: bangimam_berbagi