![]() |
| Tim Advokasi menyerahkan secara simbolis hasil analisa rasio guru |
Kota Bekasi (BIB) - Plt. Walikota Bekasi, Dr. H. Rahmat Effendi mengakui Hasil Analisa Rasio Kebutuhan Guru Kota Bekasi Tahun 2012-2016 yang dibuat oleh LSM Sapulidi.
Hal itu dikatakannya pada kegiatan ekspose yang dilakukan Tim Advokasi Guru Honorer Kota Bekasi antara LSM Sapulidi bekerjasama dengan Forum Komunikasi Guru Sukarelawan (FKGS) Kota Bekasi di Ruang Rapat Plt. Walikota, Jum'at, 20 Januari 2012.
"Data ini mendekati sempurna karena dilakukan oleh orang profesional dengan sistem kajian ilmiah. Untuk itu dinas pendidikan Kota Bekasi harus menindaklanjuti data ini dan mensingkronkan dengan data disdik yang ada. Ini juga menjadi catatan penting untuk BKD. Saya berharap LSM Sapulidi mau bekerjasama (MoU) dengan Dinas Pendidikan hingga persoalan data base kepegawaian tuntas," pesan Rahmat Effendi saat menanggapi hasil ekspose LSM Sapulidi di ruangannya.

