Senin, 17 Maret 2025

Daftar DAS di Provinsi Banten Tahun 2025


Kota Serang (BHC) -
Provinsi Banten memiliki atau dilewati oleh beberapa sungai yang masuk kewenangan balai besar wilayah sungai (BBWS) yang menjadi kewenangan pusat.

Seperti BBWS Ciliwung Cisadane dan BBWS Cidanau Ciujung Cidurian.

Ada juga Wilayah Sungai (WS) yang menjadi kewenangan provinsi Banten karena hanya lintas kabupaten/kota di wilayah Banten saja. Sebut saja WS Cibaliung Cisawarna dan WS Ciliman Cibungur berada di bawah Balai PSDA WS Ciliman Cisawarna.

Sungai-sungai besar di wilayah Banten kerap menjadi momok bagi masyarakat sepanjang sungai, yang jika saat musim puncak hujan akan mendatangkan bencana banjir.

Minggu, 16 Maret 2025

Daftar DAS di Jawa Barat Tahun 2025

Jika musim hujan Sungai Bekasi menyebabkan banjir, dan jika kemarau sungai akan berbusa

Bekasi (BHC) -
Daerah Aliran Sungai atau DAS di Provinsi Jawa Barat memiliki karakter tersendiri. Sebab, ada DAS yang melintasi antar provinsi, DAS antar kabupaten/kota, DAS strategis nasional, ada juga DAS di satu kabupaten.

Yang paling heboh, tentu saat kejadian banjir, seperti yang terjadi pada awal Maret 2025 bertepatan dengan bulan puasa Ramadhan. Apalagi, jika DAS bersinggungan langsung dengan perkotaan, seperti Bandung, Sukabumi, Bekasi, Bogor, Cirebon, Cimahi, dan Tasikmalaya.

Banyak Daerah Aliran Sungai di Jawa Barat dengan kondisi kritis. Bahkan, beberapa diantaranya hulunya sudah berubah fungsi menjadi permukiman, ladang/kebun yang tidak mampu lagi menyerap air hujan.

Sabtu, 15 Maret 2025

Daftar DAS di Sumatera Barat Tahun 2025


Kota Padang (BHC) -
Provinsi Sumatera Barat dilewati atau memiliki Daerah Aliran Sungai atau DAS yang mengalir baik langsung ke Pantai Barat Sumatera maupun ke Pantai Timur Sumatera melewati Riau dan Jambi.

Ada 8 Wilayah Sungai (WS) yang melewati Provinsi Sumatera Barat, yakni; WS Batang Natal Batang Batahan, WS Masang Pasaman, WS Siberut Pagai Sipora, WS Silaut Tarusan, WS Rokan, WS Kampar, WS Indragiri Akuaman dan WS Batanghari.

WS Batang Natal Batang Batahan, WS Rokan, WS Kampar, WS Indragiri Akuaman dan WS Batanghari merupakan wilayah sungai lintas provinsi. Biasanya Wilayah Sungai lintas provinsi dikendalikan oleh Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU) oleh BBWS Sumatera II, BWS Sumatera III dan BWS Sumatera V, dan BWS Sumatera VI.

Sedangkan WS Masang Pasaman, WS Siberut Pagai Sipora, dan WS Silaut Tarusan merupakan wilayah sungai yang menjadi kewenangan Provinsi Sumatera Barat.

Jumat, 14 Maret 2025

Daftar Perguruan Tinggi di Kementerian dan Lembaga Tahun 2025

Foto : Antara

Jakarta (BHC) -
Perguruan Tinggi milik Kementerian atau Lembaga di Indonesia ternyata cukup banyak lo. Ada yang berbentuk perguruan tinggi kedinasan, ada juga yang sudah mirip atau milik kementerian tetapi dikelola seperti swasta.

Perguruan tinggi ini juag ada yang bercabang atau biasa disebut PSDKU atau Kelas Jauh (perguruan tinggi beranak cucu, hehe). Perguruan Tinggi inilah yang menjadi beban negara alias termasuk beban 20% Anggaran Pendidikan di APBN.

Makanya tak heran, perguruan tinggi ini menjadi beban APBN diluar Perguruan Tinggi Negeri dan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri.

Kamis, 13 Maret 2025

Rangking Dunia Perguruan Tinggi di Jabodetabek Tahun 2025


Jakarta (BHC) -
EduRank melakukan pemeringkatan terhadap 14.131 perguruan tinggi di dunia. Perguruan Tinggi dari Indonesia emenmpatkan 562 kampus baik negeri maupun swasta.

Di Jabodetabek yang masuk Rangking Dunia sebanyak 76 perguruan tinggi.

BACA JUGA : 562 Perguruan Tinggi Indonesia Masuk Rangking Dunia Tahun 2025

Dari 76 kampus tersebut, 54 berasal dari DKI Jakarta, 2 dari Bekasi, 13 dari Tangerang dan sisanya dari Bogor. Beberapa Universitas di Jabodetabek sepertinya belum masuk Rangking Dunia versi EduRank.

Berikut Tabel 1.1. Rangking Dunia Universitas dari Jabodetabek Tahun 2025: