Senin, 03 Juli 2017

PPDB ONLINE SMK NEGERI DI KOTA BEKASI TAHUN 2017

03 - 08 Juli 2017 : Jalur Akademik PPDB Jawa Barat Tahun Pelajaran 2017/2018



Kota Bekasi (BIB) - 15 SMK Negeri dengan 52 jurusan menjadi peserta PPDB Online (Jalur Akademik) Tahun Pelajaran 2017/2018 di Kota Bekasi. Jalur Akademik akan dilaksankan mulai, Senin, 03 Juli 2017 sampai dengan Sabtu, 08 Juli 2017.

Sebanyak 3.773 kuota daya tampung akan diperebutkan siswa asal Kota Bekasi maupun luas Bekasi untuk dapat bersekolah di SMK Negeri.

PPDB Online tahun ini sangat berbeda dengan tahun lalu, dimana pelaksana PPDB Online tahun 2017 diambil alih oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

Namun, perbedaan yang paling mencolok adalah, sekalipun namanya "PPDB Online" tetapi siswa tidak dapat mendaftarkan sendiri melalui laman http://ppdb.jabarprov.go.id/ melainkan wajib mendatangi langsung sekolah tujuan dengan membawa berkas persyaratan yang dibutuhkan.

Artinya, "PPDB Online rasa Offline" 

Direktur Sosial dan Pendidikan, Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Sapulidi berharap pola yang dijalankan "online rasa offline" ini dapat menyuburkan nepotisme. Karena panitia biasanya lebih memberikan akses dan informasi kepada saudaranya. Bahkan berpotensi ada proses "suap".

Karena itu, dia berharap agar Tim "Saber Pungli" Kota Bekasi bekerja secara optimal mengawal proses "PPDB Online Rasa Offline" yang dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat.

"Pengalaman saat Jalur Non Akademik, hanya anak guru dan anak kepala sekolah yang bersangkutan yang mendapatkan akses dan informasi soal tata cara pelaksanaan PPDB Jalur Afirmasi. Padahal, jalur ini memberikan kesempatan terhadap siswa miskin, siswa berprestasi, siswa bina lingkungan dan siswa MoU yaitu sekolah yang memiliki kerjasama dengan daerah. Bina lingkungan dan MoU tidak berjalan sebagaimana mestinya di Kota Bekasi. Sekali lagi, hanya anak guru dan anak kepala sekolah yang bisa masuk, selebihnya ada yang masuk, tetapi prosesnya kita ragukan," tutur Tengku Imam Kobul Moh. Yahya S, Direktur Sosial dan Pendidikan LSM Sapulidi.

Sebab, Bang Imam, panggilan akrab pemerhati pendidikan ini menambahkan, sejak awal proses PPDB sudah bermasalah dan website tidak bisa di akses calon peserta didik. Padahal, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat bekerja sama dengan Perguruan Tinggi ternama di Jawa Barat.

"Mereka tidak melibatkan masyarakat. Dan tidak ada sosialisasi satu kalipun terhadap orang tua dan calon peserta didik. Sebenarnya mereka (Disdik Jabar) belum siap, cuma dipaksakan karena sudah alih kelola," terang Bang Imam lagi.

Dapat dilihat hasil dari Jalur Non Akademik tidak ada calon siswa yang mengetahui informasinya, sehingga pendaftar sepi peminat. 

"Jalur Akademik 'PPDB Online Rasa Offline' ini lebih rawan lagi. Karena kontrol dan pengawasan tidak ada. Siapa juga yang mau mengawasi kalau Juknis PPDB tidak pernah disosialisasikan. Masyarakat tidak tahu tata cara PPDB, apalagi jika harus berkoordinasi dengan Kantor BP3 yang tidak jelas alamatnya," ujar Bang Imam.

Makanya dia berharap agar Tim Saber Pungli Kota Bekasi dan Provinsi Jawa Barat kudu mengawasi dan memelototi proses PPDB Online Rasa Offline Jawa Barat ini.

Berikut kuota daya tampung 15 SMK Negeri dengan 52 jurusan di Kota Bekasi tahhun 2017 :

DAYA TAMPUNG SMK NEGERI DI KOTA BEKASI PPDB ONLINE 2017

NO
SEKOLAH
KUOTA
(01)
(02)
(03)

Jumlah
3.773 
1
SMK Negeri 1 Kota Bekasi
314
1
Akuntansi dan Keuangan Lembaga
58
2
Multimedia
24
3
Rekayasa Perangkat Lunak
28
4
Tata Busana
36
5
Teknik Kenderaan Ringan Otomotif
58
6
Teknik Komputer dan Jaringan
24
7
Teknik Pemesinan
58
8
Teknik Pengelasan
28
2
SMK Negeri 2 Kota Bekasi
80
1
Akuntansi dan Keuangan Lembaga
472
2
Rekayasa Perangkat Lunak
70
3
Teknik Elektronika Industri
104
4
Teknik Komputer dan Jaringan
104
5
Teknik dan Bisnis Sepeda Motor
140
3
SMK Negeri 3 Kota Bekasi
464
1
Akuntansi dan Keuangan Lembaga
162
2
Perhoteln
58
3
Tata Boga
100
4
Teknik Komputer dan Jaringan
144
4
SMK Negeri 4 Kota Bekasi
332
1
Produksi dan Siaran Program Televisi
98
2
Teknik Komputer dan Jaringan
96
3
Teknik dan Bisnis Sepeda Motor
138
5
SMK Negeri 5 Kota Bekasi
332
1
Kimia Analisis
56
2
Perbankan dan Keuangan Mikro
56
3
Rekayasa Perangkat Lunak
92
4
Teknik Elektronika Industri
128
6
SMK Negeri 6 Kota Bekasi
318
1
Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan
64
2
Perbankan dan Keuangan Mikro
100
3
Rekayasa Perangkat Lunak
86
4
Teknik Pendinginan dan Tata Udara
68
7
SMK Negeri 7 Kota Bekasi
260
1
Akuntanis dan Keuangan Lembaga
58
2
Teknik Audio Video
70
3
Teknik Kenderaan Ringan Otomotif
66
4
Teknik Otomasi Industri
66
8
SMK Negeri 8 Kota Bekasi
224
1
Akuntansi dan Keuangan Lembaga
86
2
Animasi
30
3
Desain Grafika
34
4
Teknik Komputer dan Jaringan
74
9
SMK Negeri 9 Kota Bekasi
202
1
Desain Komunikasi Visual
104
2
Perbankan dan Keuangan Mikro
98
10
SMK Negeri 10 Kota Bekasi
127
1
Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran
31
2
Teknik Kenderaan Ringan Otomotif
28
3
Teknik Mekatronika
36
4
Teknik Ototronik
32
11
SMK Negeri 11 Kota Bekasi
238
1
Akuntansi dan Keuangan Lembaga
142
2
Teknik Kenderaan Ringan Otomotif
96
12
SMK Negeri 12 Kota Bekasi
140
1
Teknik Pengelasan
68
2
Teknik Perancangan dan Gambar Mesin
72
13
SMK Negeri 13 Kota Bekasi
64
1
Teknik Komputer dan Jaringan
34
2
Teknik dan Bisnis Sepeda Motor
30
14
SMK Negeri 14 Kota Bekasi
142
1
Teknik Kenderaan Ringan Otomotif
70
2
Usaha Perjalanan Wisata
72
15
SMK Negeri 15 Kota Bekasi
136
1
Farmasi Klinis dan Komunikasi
68
2
Teknik Komputer dan Jaringan
68

Sumber : PPDB Online, diolah Sapulidi Riset Center (SRC) 2017

#BangImamBerbagi #PPDB #SMK #KotaBekasi #JawaBarat #JalurAkademik #2017

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan memberikan komentar yang tidak menghasut, memfitnah, dan menyinggung sara dan komentar menjadi tanggung jawab pemberi komentar. jika komentar lebih panjang dan memerlukan jawaban bisa ke email: bangimam.kinali@gmail.com, WA 0813-14-325-400, twitter: @BangImam, fb: Bang Imam Kinali Bekasi, ig: bangimam_berbagi