Ikan Mera Atau Ikan Garing
Sangkunur (BIB) - Satu lagi tempat wisata alam dan adat yang saya sempat kunjungi di Kabupaten Tapanuli Selatan di hari ke-5 Idul Fitri 1439 H atau bertepatan dengan 19 Juni 2018, yaitu Lubuk Larangan di Lobu, Sangkunur, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan, Provinsi Sumatera Utara.
Lubuk Larangan atau Ikan Larangan adalah wahana wisata pemeliharaan ikan air tawar di daerah sungai yang dilarang untuk ditangkap atau dikonsumsi ikannya oleh warga. Ikan terus dibiarkan berkembang biak hingga mencapai ratusan atau ribuan ekor.
Biasanya jenis ikan di Lubuk Larangan bermcam-macam, khusus di Lubuk Larangan Lobu (3L Sangkunur) jenis ikan air tawar di Lubuk Larangan ini berjenis ikan garing atau ikan mera atau disebut juga ikan jurung-jurung oleh warga setempat.