Rabu, 06 Juli 2022

Ini Hasil PPDB SMP Negeri di Kabupaten Bekasi Tahap I Tahun 2022

 Diterima 8.414 Siswa

Hasil Seleksi PPDB SMP Negeri di Kabupaten Bekasi Tahun 2022

 

No.

Jalur

Daya Tampung

Diterima

Sisa Kursi

 

Jumlah

36.210

8.414

4.370

1

Prestasi Nilai Rapor

3.176

2.178

998

2

Prestasi Akademik dan Non Akademik

1.588

249

1.339

3

Kelas Olahraga

80

80

0

4

Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali

1.588

391

1.197

5

Afirmasi

6.352

5.516

836

6

Zonasi Jarak

23.426

-

-

7

Penyaluran Daya Tampung

0

-

-

Sumber : PPDB, diolah Bang Imam Berbagi, 2022

Kabupaten Bekasi (BIB) - Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jenjang SMP Negeri di Kabupaten Bekasi dilaksanakan secara online. 

Ada 6 jalur dalam memilih 110 SMP Negeri yang tersebar di 23 kecamatan di Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat.

Pada PPDB Tahap I, hanya 5 jalur yang sudah melakukan pelaksanaan PPDB, dan saat ini tanggal 5-6 Juli 2022 proses Daftar Ulang bagi yang diterima.

Dari 36.210 kursi yang disediakan, baru terisi sekitar 8.414 kursi atau setara dengan 23,23% dari total daya tampung.

Namun, jika dihitung berdasarkan kursi yang sudah dilaksanakan PPDB nya, minus Zonasi Jarak. Maka daya tampung yang disediakan pada PPDB Tahap I sebanyak 12.784 kursi (35,30%).

Sedangkan yang sudah diterima sebanyak 8.414 siswa (23,42%). Dan saat PPDB Tahap I masih ada kursi tersisa karena tidak diminati calon peserta didik sebanyak 12,06% atau sama dengan 4.370 kursi.

Pelaksanaan PPDB Jalur Zonasi Jarak sendiri baru dimulai hari ini.

Berikut ini Jadwal PPDB Jalur Zonasi Jarak di Kabupaten Bekasi Tahun 2022;

  • 6 - 8 Juli 2022 : Pendaftaran
  • 6 - 8 Juli 2022 : Verifikasi
  • 13 Juli 2022 : Pengumuman
  • 13 - 14 Juli 2022 : Daftar Ulang.

Daya tampung Jalur Zonasi Jarak untuk 110 SMP Negeri di Kabupaten Bekasi mencapai 23.426 kursi.

Berarti Jalur Zonasi Jarak baru dimulai pendaftaran hari ini.

BACA JUGA :

1. Hasil Seleksi Jalur Prestasi Nilai Rapor Tahun 2022

2. Hasil Seleksi Jalur Prestasi Akademik dan Non Akademik Tahun 2022

3. Hasil Seleksi Jalur Perpindahan Orang Tua Wali dan Anak Guru Tahun 2022

4. Hasil Seleksi Jalur Afirmasi Tahun 2022

#BangImamBerbagi #PPDB #SMP #KabupatenBekasi #2022

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan memberikan komentar yang tidak menghasut, memfitnah, dan menyinggung sara dan komentar menjadi tanggung jawab pemberi komentar. jika komentar lebih panjang dan memerlukan jawaban bisa ke email: bangimam.kinali@gmail.com, WA 0813-14-325-400, twitter: @BangImam, fb: Bang Imam Kinali Bekasi, ig: bangimam_berbagi