Jakarta (BIB) - Jika tidak ada lagi pengunduran waktu, pelaksanaan Tes Kompetensi Dasar (TKD) dan Tes Kompetensi Bidang (TKB) CPNS dari Honorer Kategori II akan dilaksanakan serentak pada tanggal 3 Nopember 2013.
Materi soal untuk Tes Kompetensi Dasar (TKD) Menuju PNS terdiri dari tes wawasan kebangsaan (TWK), tes intelegensi umum (TIU), dan tes karakteristik pribadi (TKP).
Sementara untuk Tes Kompetensi Bidang Menuju PNS dilakukan untuk mengetahui kemampuan dan keterampilan yang berkaitan dengan kompetensi jabatan dan pekerjaan.
Bentuk soal-soal tes adalah dilakukan dengan sistem Lembar Jawab Komputer (LJK). Jumlah soal tes CPNS Honorer Kategori II sebanyak 120 soal dan 33 halaman. Materi soal dibagi dua (2) yaitu untuk jenjang pendidikan SMA/D2/DIII dan D4/S1/S2/S3.
Jadwal Pelaksanaan Tes CPNS sendiri adalah pada tanggal 3 Nopember 2013. Sedangkan pengumuman kelulusan pada tanggal 1 Desember 2013.
Peserta CPNS Honorer Kategori II mencapai 613.919 orang.
Untuk informasi lengkap soal pelaksanaan CPNS Honorer Kategori II dapat menghubungi :
Kementerian PAN-RB :
Sdr. Arizal : HP. 0815 8822 983, Telp. (021) 739 8323 ext. 2045
(bang imam)
Terima kasih,atas informasinya,kalau bisa lampirkan soal soal yang berhubungan dengan TKD,TIU,TKP, maklumlah kami yang honor di katagori II ini banyak sudah lupa akan pelajaran masa lalu.salam
BalasHapusini linknya http://bangimam-berbagi.blogspot.com/2013/10/contoh-software-soal-cpns-untuk-honorer.html
Hapus