Tiap SMP Swasta Memiliki Rata-Rata 158 Siswa
Kota Bekasi (BHC) - Sebenarnya, ada SMP Swasta yang memiliki siswa diatas 800-an orang. Tetapi, secara keseluruhan, jika dihitung jumlah SMP Swasta dengan seluruh siswa yang bersekolah di SMP Swasta tersebut, rasionya cuma 1:158.
Artinya, setiap SMP Swasta hanya memiliki 158 siswa. Sehingga, tiap sekolah hanya memiliki 5 rombongan belajar (rombel) saja.
Minimnya siswa yang diperoleh oleh SMP Swasta setiap tahun, menjadikan beberapa SMP Swasta kekurangan murid. Bahkan, beberapa diantaranya terancam tutup alias bangkrut.