Tampilkan postingan dengan label pulau. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label pulau. Tampilkan semua postingan

Kamis, 30 Agustus 2018

Daftar Pulau-Pulau Besar di Indonesia


Kota Bekasi (BIB) -  Untuk pulau apabila tidak digabungkan dengan negara lain, maka P. Kalimantan adalah pulau terbesar di Indonesia. Namun, jika dihitung keseluruhan luas pulau maka pulau terluas merupakan Pulau Nugini (Papua) yang dimiliki oleh Indonesia dan Negara Papua Nugini.

Sedangkan luas pulau Kalimantan di dunia dinyatakan sebagai pulau terluas nomor 3 (luas sudah termasuk Negara Bagian Malaysia dan Brunai Darussalam) dengan luas sekitar 743.330 km2. Luas Pulau Kalimantan yang dimiliki oleh Indonesia sekitar 73%, Malaysia (26%) dan Brunai Darussalam sekitar 1%.

Sedangkan pulau terluas di dunia adalah Pulau Greenland (Tanah Hijau). Luas pulau ini mencapai 2.166.086 km2. Pulau ini berada di Samudera Atlantik. Pulau Greenland dikuasai oleh Kerajaan Denmark.

Sementara itu Pulau Australia tidak dimasukkan dalam kategori pulau, melainkan dikategorikan sebagai benua. Luas benua ini mencapai 7.600.000 km2.

Ada 31 pulau di Indonesia yang luasnya diatas 1.000 km2.