15-17 MEI 2017 US/M SDLB B
Jakarta (BIB) - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) tetap melaksanakan Ujian Sekolah/Madrasah (US/M) Tahun Pelajaran 2016/2017. Tahun ini untuk US/M SDLB B (TUNA RUNGU) yang akan diujikan adalah Bahasa Indonesia, Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
Ujian Sekolah/Madrasah jenjang SDLB sendiri akan dilaksanakan pada bulan Mei 2017, yaitu :
- 15 Mei 2017 : Bahasa Indonesia
- 16 Mei 2017 : Matematika
- 17 Mei 2017 : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
Sementara itu pelaksanaan US/M SDLB Susulan akan dilaksanakan secara serentak pada tanggal 22-24 Mei 2017.
Jumlah soal pada masing-masing pelajaran untuk Bahasa Indonesia sebanyak 50 soal, Matematika 40 soal dan Ilmu Pengetahuan Alam juga sebanyak 40 soal. Sedangkan alokasi waktu yang disediakan dalam mengerjakan soal tersebut mencapai 120 menit (2 jam) yang dimulai sejak pukul 08.00-10.00.
Berikut ini adalah Kisi-Kisi Ujian Sekolah/Madrasah SDLB B (TUNA RUNGU) Mata Pelajaran Bahasa Indonesia tahun 2017 :