Tampilkan postingan dengan label IIUN 2015. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label IIUN 2015. Tampilkan semua postingan

Selasa, 22 Desember 2015

Ini Peringkat Sekolah Indeks Integritas Tertinggi di Jawa Barat Tahun 2015

Dari Bekasi Diwakili SMA 5 Bekasi


Kota Bekasi (BIB) - Dari 503 penerima penghargaan dan apresiasi sekolah dengan Indeks Integritas Ujian Nasional (IIUN) Tertinggi di Indonesia, Provinsi Jawa Barat hanya mampu bersaing dengan wakil 29 sekolah.

Dari 29 sekolah tersebut, SMK Negeri 1 Cimahi memiliki IIUN Tertinggi yakni 99,27. Disusul kemudian SMA Negeri 1 Depok, Kota Depok 97,53; SMK Negeri 7 Bandung (97,44); SMK Negeri 1 Bandung (97,14); dan SMK Negeri 11 Bandung (96,97).

Dari Kota Bekasi hanya diwakili oleh SMA Negeri 5 Bekasi, Pondokgede, Kota Bekasi dengan nilai IIUN mencapai 96,25). Nilai ini menempatkan SMAN 5 Kota Bekasi pada urutan ke-4 jenjang SMA di tingkat Jawa Barat.

Berikut ini Daftar sekolah dengan Indeks Integritas Ujian Nasional (IIUN) Tertinggi di Provinsi Jawa Barat Tahun 2015 pada jenjang SMP, SMA, dan SMK :

1. Sekolah Menengah Pertama (SMP) [tidak ada]

2. Sekolah Menengah Atas (SMA) [15]
  1. SMA Negeri 1 Depok, Kota Depok (97,53)
  2. SMA Regina Pacis Bogor, Kota Bogor (96,69)
  3. SMA Negeri 3 Bandung, Kota Bandung (96,29)
  4. SMA Negeri 5 Bekasi, Kota Bekasi (96,25)
  5. SMA Katolik Santo Alysius 1 Bandung, Kota Bandung (96,08)
  6. SMA Negeri 1 Bogor, Kota Bogor (95,80)
  7. SMA Kristen 1 BPK Penabur Bandung, Kota Bandung (95,72)
  8. SMA Negeri 3 Bogor, Kota Bogor (95,47)
  9. SMA Negeri 2 Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya (95,09)
  10. SMA Negeri 2 Bandung, Kota Bandung (94,97)
  11. SMA Negeri 2 Bogor, Kota Bogor (94,82)
  12. SMA Negeri 1 Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya (94,34)
  13. SMA Negeri 8 Bandung, Kota Bandung (93,93)
  14. SMA Negeri 6 Bogor, Kota Bogor (93,62)
  15. SMA Negeri 5 Bogor, Kota Bogor (92,98)

Ini 503 Sekolah Dengan Indeks Integritas Tertinggi Tahun 2015


Jakarta (BIB) - Sebanyak 503 sekolah mendapatkan Indeks Integritas Ujian Nasional (IIUN) Tertinggi se Indonesia. Penilaian dilakukan dengan menerbitkan data konsistensi integritas.

Data Konsistensi Integritas adalah cara dan proses siswa melaksanakan UN dalam kurun waktu 6 tahun terakhir. Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo memberikan penghargaan dan apresiasi terhadap Kepala Sekolah yang mendapatkan IIUN Tertinggi se Indonesia. 

Berdasarkan data Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, ada 218 SMP/MTs dengan IIUN Tertinggi di kisaran antara 92-99; 150 SMA/MA dengan indeks integritas 92-99; dan 135 SMK pada IIUN antara 92-99.

Berikut ini 503 Daftar Indeks IIUN Tertinggi Per Provinsi Tahun 2015 :

1. Provinsi Aceh
  1. SMP Negeri 19 Percontohan, Kota Banda Aceh (95,13)
  2. SMA Negeri 10 Fajar Harapan, Kota Banda Aceh (93,56)
2. Provinsi Sumatera Utara
  1. SMP Sutomo 1 Kota Medan (96,54)
  2. SMA Sutomo 1 Kota Medan (95,52)
  3. SMA Negeri 5 Medan, Kota Medan (94,62)
  4. SMA St. Thomas 1 Medan, Kota Medan (93,56)
  5. SMA Negeri 1 Binjai, Kota Binjai (93,23)
  6. SMA Negeri 1 Matauli Pandan, Kabupaten Tapanuli Tengah (92,14)
  7. SMA Negeri 2 Balige, Kabupaten Toba Samosir (93,34)