Selasa, 11 Juli 2023

Ini Hasil PPDB Tahap II SMA Negeri Jalur Zonasi di Kabupaten Bekasi Tahun 2023

10 SMA Negeri Bukan Pilihan Siswa Di PPDB Tahap II

Kabupaten Bekasi (BIB) - Ada yang berbeda pada pelaksanaan penerimaan peserta didik baru (PPDB) Tahap II Jenjang SMA Negeri di Kabupaten Bekasi Tahun Pelajaran 2023/2024.

Ada SMA Negeri justru tidak menjadi pilihan utama, tetapi hanya menjadi alternatif pilihan terakhir jika tidak diterima di sekolah pilihan 1 nya.

Fenomena ini menjadi menarik untuk dibuat kajian. Sebab, di tempat lain justru malah banyak yang menggugat sekolah karena merasa mereka dekat tempat tinggalnya dengan sekolah, tetapi mereka tidak diterima oleh sekolah yang dekat rumahnya sendiri.

Padahal, idealnya PPDB Jalur Zonasi menekankan peng-utama-an calon peserta didik untuk diprioritaskan diterima yang memiliki tempat tinggal yang dekat dengan sekolah.

Ada sekitar 10 SMA Negeri di Kabupaten Bekasi justru pendaftar nya tidak melampaui bahkan kurang dari daya tampung yang disediakan.

Sehingga, tentu hal ini menjadi aneh yang akhirnya tidak terpenuhinya daya tampung. Namun demikian, siswa yang tidak lolos pada pilihan pertama akan diarahkan untuk diterima pada pilihan keduanya. 

Pemerhati Pendidikan dari Bekasi, Tengku Imam Kobul Moh Yahya S mengakui fenomena ini menjadi hal aneh. Karena, bukan berarti calon peserta didik sedikit di Kabupaten Bekasi. Tetapi, mereka masih lebih memilih yang namanya sekolah favorit.

"Calon peserta didik masih cendrung memilih SMA Negeri favorit. Sementara, disisi lain SMA Negeri lainnya justru kurang peminatnya. Bahkan, pendaftar kurang dari daya tampung yang disediakan," kata Tengku Imam Kobul di Bekasi, 11 Juli 2023.

Dia menambahkan, sangat sulit dimengerti jika dilihat dari kaca mata awam. Namun, jika di analisis maka fenomena ini menandakan kegagalan PPDB berbasis Zonasi untuk wilayah pedesaan atau kurang padat penduduk.

"Aneh memang, tapi ini kenyataan, bahwa banyak SMA Negeri di Kabupaten Bekasi yang tidak laku alias bukan pilihan utama. Hanya pilihan alternatif daripada tidak diterima di SMA Negeri. Tapi, yang dianggap SMA Favorit justru diserbu calon peserta didik dan membludak," jelas Bang Imam, panggilan akrab konsultan pendidikan ini.

Agar lebih efektif dan berhasil idiom Jalur Zonasi untuk menghapus perbedaan dan sekolah favorit, ternyata di Kabupaten Bekasi dasar ini masih gagal.

"Siswa tetap menganggap SMA Favorit menjadi incaran utama. SMA Negeri yang bukan favorit hanya menjadi cadangan, dari pada tidak ada pilihan sama sekali. Ini sungguh salah, dan masih gagal faham pemahaman tentang Jalur Zonasi. Artinya, sangat minim sosialisasi sehingga calon peserta didik masih mengunggulkan SMA tertentu," ujarnya.

Berikut ini SMA Negeri yang pendaftarnya kurang dari kursi yang disediakan pada PPDB Tahap II Jalur Zonasi di Kabupaten Bekasi Tahun 2023 :

  1. SMA Negeri 2 Cikarang Barat (-55 siswa);
  2. SMA Negeri 1 Cikarang Selatan (-6 siswa);
  3. SMA Negeri 8 Tambun Selatan (-93 siswa);
  4. SMA Negeri 9 Tambun Selatan (-58 siswa);
  5. SMA Negeri 1 Muaragembong (-52 siswa);
  6. SMA Negeri 1 Sukawangi (-2 siswa);
  7. SMA Negeri 2 Cibitung (-122 siswa);
  8. SMA Negeri 2 Setu (-22 siswa);
  9. SMA Negeri 2 Cibarusah (-43 siswa); dan
  10. SMA Negeri 1 Bojongmangu (-33 siswa).

Nah, berikut Tabel 1.1. Hasil Seleksi, Daya Tampung dan Jumlah Pendaftar PPDB Tahap II Jalur Zonasi SMA Negeri di Kabupaten Bekasi Tahun 2023 :

HASIL SELEKSI PPDB SMA JALUR ZONASI KABUPATEN BEKASI TAHUN 2023

 

No

SMA

Jalur Zonasi

Daftar

Diterima

Gagal

 

Jumlah

10.763

8.259

2.504

1

SMA Negeri 1 Cikarang Pusat

341

217

124

2

SMA Negeri 2 Cikarang Pusat

179

150

29

3

SMA Negeri 1 Cikarang Timur

259

180

79

4

SMA Negeri 1 Cikarang Barat

300

217

83

5

SMA Negeri 2 Cikarang Barat

105

160

-55

6

SMA Negeri 1 Cikarang Selatan

174

180

-6

7

SMA Negeri 2 Cikarang Selatan

327

181

146

8

SMA Negeri 1 Cikarang Utara

442

216

226

9

SMA Negeri 2 Cikarang Utara

353

220

133

10

SMA Negeri 3 Cikarang Utara

313

221

92

11

SMA Negeri 1 Tambun Selatan

303

216

87

12

SMA Negeri 2 Tambun Selatan

304

219

85

13

SMA Negeri 3 Tambun Selatan

252

178

74

14

SMA Negeri 4 Tambun Selatan

238

183

55

15

SMA Negeri 5 Tambun Selatan

283

212

71

16

SMA Negeri 6 Tambun Selatan

311

193

118

17

SMA Negeri 7 Tambun Selatan

237

156

81

18

SMA Negeri 8 Tambun Selatan

121

214

-93

19

SMA Negeri 9 Tambun Selatan

143

201

-58

20

SMA Negeri 1 Tambun Utara

280

180

100

21

SMA Negeri 2 Tambun Utara

231

162

69

22

SMA Negeri 1 Babelan

252

179

73

23

SMA Negeri 2 Babelan

219

180

39

24

SMA Negeri 3 Babelan

299

214

85

25

SMA Negeri 4 Babelan

149

126

23

26

SMA Negeri 1 Tarumajaya

405

216

189

27

SMA Negeri 1 Muaragembong

128

180

-52

28

SMA Negeri 1 Cabangbungin

263

198

65

29

SMA Negeri 1 Pebayuran

254

208

46

30

SMA Negeri 1 Kedungwaringin

214

162

52

31

SMA Negeri 1 Karangbahagia

278

198

80

32

SMA Negeri 1 Sukatani

329

198

131

33

SMA Negeri 2 Sukatani

270

198

72

34

SMA Negeri 1 Sukakarya

242

180

62

35

SMA Negeri 1 Sukawangi

153

155

-2

36

SMA Negeri 1 Tambelang

219

178

41

37

SMA Negeri 1 Cibitung

343

215

128

38

SMA Negeri 2 Cibitung

77

199

-122

39

SMA Negeri 1 Setu

376

234

142

40

SMA Negeri 2 Setu

130

152

-22

41

SMA Negeri 1 Serangbaru

266

180

86

42

SMA Negeri 1 Cibarusah

241

217

24

43

SMA Negeri 2 Cibarusah

85

128

-43

44

SMA Negeri 1 Bojongmangu

75

108

-33

Sumber : PPDB, diolah Bang Imam Berbagi, 2023

#BangImamBerbagi #PPDB #SMA #Zonasi #KabupatenBekasi #JawaBarat #2023

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

silahkan memberikan komentar yang tidak menghasut, memfitnah, dan menyinggung sara dan komentar menjadi tanggung jawab pemberi komentar. jika komentar lebih panjang dan memerlukan jawaban bisa ke email: bangimam.kinali@gmail.com, WA 0813-14-325-400, twitter: @BangImam, fb: Bang Imam Kinali Bekasi, ig: bangimam_berbagi