LAMAN

Minggu, 12 Mei 2013

Tenaga Magang Terminal Kayuringin Rekayasa SK K2

Indikasi Scan Tandatangan Kepala Terminal

Terminal Kayuringin/Damri Bekasi
Kayuringinjaya, Bekasi Selatan (BIB) - Tenaga Magang di UPTD Terminal Kayuringin, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi masuk dalam Daftar Nominatif Tenaga Honorer Kategori II yang diajukan untuk mengikuti tes CPNS.

"Mereka semua rekayasa, indikasinya ada yang scan tanda tangan kepala terminal. Padahal umumnya mereka baru magang tahun 2010," kata salah satu pengadu kepada LSM Sapulidi, pagi ini, Ahad, 12 Mei 2013.

Menurutnya tidak satupun seharusnya tenaga magang pada UPTD Terminal Kayuringin masuk kategori II. Karena mereka rata-rata orang baru, tetapi bisa merekayasa tanda tangan dan SK.

"SK dibuat dan dimundurkan. Saat dulu masih dipegang Pak Acun dan Pak Wan Sudrajat (almarhum). SK semua rekayasa, mereka orang baru tolong pak ditertibkan," ungkap sumber yang tidak bersedia disebutkan namanya.

Selain indikasi pemalsuan tanda tangan dengan scan, mereka umumnya baru lulusan SMA rentang antara tahun 2007 hingga 2008. Tetapi mereka sudah membuat SK Magang Tahun 2005.

"Yang sebenarnya mereka baru magang dan TKK tahun 2010. Coba bapak tanya ke Ibu Fatma di bagian kepegawaian Dinas Perhubungan, pasti absen juga di rekayasa," ujar sumber tadi.

Ketua Tim Advokasi Honorer dari LSM Sapulidi, Tengku Imam Kobul Moh. Yahya mengungkapkan akan menindaklanjuti laporan semua yang masuk dan akan memverifikasi data yang dilaporkan.

"Kita minta kerja sama yang baik soal ini kepada Dinas Perhubungan. Seharusnya sebelum data dikirim ke BKN, Inspektorat Kota Bekasi harus memverifikasi dan validasi data tenaga honorer terlebih dahulu. Kalau begini terus bisa amburadul data kepegawaian di Kota Bekasi. Tidak usah ragu, kalau fiktif siapapun dia harus dicoret dari K2," ujar Bang Imam, panggilan akrab Direktur Sosial dan Pendidikan LSM Sapulidi ini. 

"Kami memberikan saluran laporan indikasi honorer siluman di 021 931 36 201 dan sapulidi.foundation@gmail.com. Silahkan masyarakat melaporkan jika ada temuan," ungkap Bang Imam lagi. (A-102)

3 komentar:

  1. salam Antena Tv Wajanbolic
    http://antenatv-rakitan.blogspot.com

    BalasHapus
  2. Di kabupaten bekasi, udh magang di dishub 8 tahun dgn pendidikan sarjana ajaaaaa blm pernah masuk K2. Bgmn ini nasib saya n kelrg n anak anak. Huft

    BalasHapus
  3. Udah magang 8 thn di dishub kab.bekasi dgn pendidikan sarjana ajaaaa blm pernah masuk K2, surat perintahnya aja ga ada. Ga jelas atau bgmn ya? Nasib kelrg bgmn ini

    BalasHapus

silahkan memberikan komentar yang tidak menghasut, memfitnah, dan menyinggung sara dan komentar menjadi tanggung jawab pemberi komentar. jika komentar lebih panjang dan memerlukan jawaban bisa ke email: bangimam.kinali@gmail.com, WA 0813-14-325-400, twitter: @BangImam, fb: Bang Imam Kinali Bekasi, ig: bangimam_berbagi