Tampilkan postingan dengan label Wisata. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Wisata. Tampilkan semua postingan

Jumat, 10 November 2023

PANTAI MAJU

PIK 1, PIK 2, PIK 3


Jakarta (BIB) -
Hari itu, Kamis, 09 Nopember 2023 saya menyempatkan diri ke Pantai Maju. Pantai Maju masuk Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 di Pulau Untung, Kelurahan Kapuk Muara, Kecamatan Penjaringan, Kotamadya Jakarta Utara, Provinsi DKI Jakarta.

Sebagian Pantai Indah Kapuk (PIK) 2 dan rencana PIK 3 termasuk juga wilayah Kabupaten Tangerang disisi Timur Sungai Cisadane.

Pantai Indah Kapuk mulai dibangun sekitar tahun 1989. Dalam Rencana Tata Ruang Provinsi DKI Jakarta 1985-2005, Wilayah Kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) merupakan Kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH) untuk DKI Jakarta.

Namun, di jaman Menteri Kehutanan periode Hasjrul Harahap, PIK dengan luas sekitar 1.160 hektar ini berganti fungsi menjadi Area Perumahan. Perubahan ini terjadi sekitar tahun 1995.

Rabu, 08 November 2023

Jalan-Jalan ke Kebun Raya Bogor

5 Kegiatan Utama

Kebun Raya Bogor terletak di Jl. Ir. H. Juanda No.13, Kelurahan Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat.

Sebenarnya ada 5 pilar utama fungsi Kebun Raya Bogor, yakni; (1) Konservasi, (2) Edukasi, (3) Penelitian, (4) Wisata, dan (5) Jasa Lingkungan.

Nah...konsentrasi kamu ke Kebun Raya Bogor dalam rangka apa?

Selasa, 07 Nopember 2023 saya kembali ke Kebun Raya Bogor. Sebenarnya saya hampir setiap tahun mengunjungi Kebun Raya Bogor.

Saya mengajak ke-2 anak saya yang perempuan, adik ipar dan istri. Tujuan kami, ya yang nomor 4 itu, wisata.

Karena datangnya sudah siang, maka tidak banyak yang dapat dikunjungi. Hanya spot-spot yang dekat dan ramai saja.

Oh, ya saat ini sudah banyak perkembangan Kebun Raya Bogor lo, terutama fasilitas yang ditawarkan. Saya tidak perlu bercerita banyak cek saja link ini https://kebunraya.id/bogor.

Kamis, 26 Oktober 2023

Whoosh : Kereta Cepat Jakarta Bandung

Whoosh Whoosh Whoosh Yes


Akhirnya saya berkesempatan naik Kereta Cepat Jakarta Bandung atau Kereta Cepat Indonesia China (KCIC). Dinamakan dengan Whoosh.

Hampir semua pemberitahuan yang dilakukan manajemen Kereta Cepat, baik di Stasiun maupun dilapayan kereta, kata-kata akhir selalu terdengar dengan "Whoosh Whoosh Whoos Yes".

Untuk menuju Stasiun Halim, yakni pemberangkatan awal dari Jakarta dan sekitarnya kita sudah dimanjakan dengan Trans Jakarta, LRT, dan juga layanan informasi yang cukup komplit.

Pengalaman saya naik kereta "Whoosh" adalah berikut akan saya paparkan dibawah ini.

Selasa, 26 September 2023

Naik Kereta Commuter Line dari Cikarang hingga Garut via Commuter Line Bandung Raya


Cikarang (BIB) -
Setelah uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) dianggap berhasil dan akan resmi beroperasi pada bulan Oktober 2023, pilihan transportasi menuju Kota Bandung dari Jakarta semakin beragam.

Saat ini yang sudah umum, transportasi umum menuju ke Bandung dari Jakarta adalah; Argo Prahyangan, Cikuray, Kereta Lokal (KAI) Commuter Line, Travel, dan naik Bus.

Kamis, 21 September 2023

BUS SAN : 35 Jam Pekanbaru-Jakarta


Pekanbaru (BIB) -
Ingin mencoba naik bus dari Kota Pekanbaru ke Jakarta, pilihan ke Bus SAN (Siliwangi Antar Nusa). Kali ini saya tidak mereview jenis bus dan juga tidak lagi akan menceritakan sejarahnya.

Saya cuma mau menceritakan pengalaman pribadi naik Bus SAN dari Kota Pekanbaru menuju Jakarta.

Berikut pengalaman pribadi saya.

Senin, 18 September 2023

Trans Metro Pekanbaru Keren

 Transportasi Publik Cukup Diminati


Kota Pekanbaru (BIB) -
Sebagai warga Jabodetabek, transportasi umum memang sangatlah penting, bahkan sangat-sangat cukup membantu. Saat ini transportasi umum di Jabodetabek sudah banyak pilihan. Mulai dari Trans Jakarta dengan terusan Jak Lingko, Commuter Line, MRT, dan yang paling baru LRT.

Bahkan sebentar lagi akan hadir Kereta Cepat Jakarta Bandung. 

Termasuk, puluhan ribu mitra Gojek, Gokar, Grab dan Grabkar serta Maxim.

Ternyata, Kota Pekanbaru sebagai ikukota Provinsi Riau juga sudah tersedia transportasi publiknya, namanya "Trans Metro Pekanbaru".

Naik Pelita Air ke Pekanbaru


Dalam pengumuman Pramugari, jarak tempuh naik Pelita Air antara Soekarno-Hatta International Airport di Cengkareng, Tangerang ke Sultan Syarif II International Airport di Kota Pekanbaru memakan waktu 1 jam 40 menit.

Pelita Air terbang dari CGK-PKU (PP) tiap hari 2 kali. Satu pemberangkatan pagi hari dan satu pemberangkatan lainnya sore hari.

Minggu, 16 Juli 2023

Curug Pariuk Cibeureum Yang Masih Alami

Kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango

Curug Pariuk, Desa Cibeureum, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor

Cibeureum (BIB) -
Curug Pariuk atau Air Terjun Curug Pariuk masuk wilayah Taman Nasional Gunung Gede Pangrango. Curug Pariuk salah satu sumber air atau mata air Sungai Ciliwung. 

Curug Pariuk merupakan anak sungai Cisarua (Subdas) yang mengalir menjadi Sungai Ciliwung di Megamendung, Bogor.

Untuk dapat memasuki Curug Pariuk, kita harus melewati kebun teh milik PT Perkebunan Nusantara (Persero) VIII Gunung Mas di Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat.

Namun, berdasarkan peta, lokasi Curug Pariuk masuk Desa Cibeureum, Kecamatan Cisarua, Bogor.

Kamis, 27 April 2023

Kenangan Mudik 2023

Keliling Silaturrahim

Yogyakarta (BIB) - Mudik identik dengan Lebaran. Ya... rata-rata kegiatan mudik dilakukan pada saat Lebaran, baik pada Idul Fitri maupun Idul Adha.

Tahun 2023 ini setelah dinyatakan covid-19 sudah melandai, kami dan keluarga besar melakukan mudik keliling silaturrahim mulai dari Comal-Pemalang, A.M. Sangaji-Yogyakarta, hingga Kasihan-Bantul, 

Selasa, 14 Februari 2023

Izin Lingkungan atau Persetujuan Lingkungan Restoran Tahun 2023

 Penyediaan Akomodasi dan Penyediaan Makan Minum


Kota Bekasi (BIB) -
Restoran masuk kategori KBLI Penyediaan Akomodasi dan Penyediaan Makan Minum. Untuk membuka restoran, membutuhkan beberapa perizinan. Untuk perizinan dasar, yaitu : PKKPR, Izin Lingkungan (SPPL, UKL-UPL, Amdal) dan Izin Mendirikan Bangunan (PGB-SLF).

Sedangkan perizinan berikutnya didasarkan pada jumlah unit/kursi, pengambilan/kebutuhan air, dan luas lahan/luas bangunan.

Juga membutuhkan Izin Pengusahaan Air (Air Tanah, Air Permukaan, dan Air Perpipaan/PDAM). Termasuk Izin Sertifikat Laik Higiene Sanitasi (PB UMKU).

Rabu, 08 Februari 2023

Dapat Promo Tiket Kereta, Jalan-jalan ke Surabaya

 


Kota Surabaya adalah salah satu kota tujuan bisnis dan wisata wilayah timur Pulau Jawa. Kota Surabaya juga merupakan Ibukota Provinsi Jawa Timur. Dan kota ini menjadi kota terbesar nomor 2 setelah Jakarta.

Saya berkesempatan kembali ke Kota Surabaya usai pandemi mereda dan dicabutnya PPKM.

Namun, kali ini tidak banyak yang bisa saya eksplor, karena waktu yang terbatas. Cuma berkutat dari Stasiun ke Hotel terus Tugu Pahlawan menuju Masjid untuk Sholat Jum'at dan kembali ke Stasiun menuju pulang ke Bekasi.

Selasa, 19 Juli 2022

Wisata ke Bandung 2 Hari 1 Malam

 Nginap di Apartemen Tera Residence


Kota Bandung atau Bandung Raya merupakan daerah tujuan wisata termasuk berburu kuliner di hari libur. Pun termasuk tujuan bersekolah di perguruan tinggi.

Dimasa akhir liburan sekolah, saya berkesempatan berlibur sambil belajar ilmu ekonomi sirkular pengelolaan sampah di Bandung.

Ya...saya membawa serta anak-anak untuk liburan. Karena harus membawa istri dan 2 anak, saya memilih untuk menginap di apartemen, dan pilihannya adalah Apartemen Tera Residence.

Kenapa memilih Tera Residence, karena dekat dengan Stasiun Kereta Api dan Jalan Braga yang menjadi salah satu maskot wisata di Kota Bandung.

Jumat, 13 Mei 2022

Tujuan Kemana Saja dari Sultan Syarif Kasim II International Airport


Di bulan Juni tahun 2018 saya sudah pernah singgah di Sultan Syarif Kasim II International Airport dalam rangka pulang kampung, Lebaran (ini linknya : Pulang Kampung 2018).

Tahun 2022 ini saya kembali menyambangi Sultan Syarif Kasim II (SSK. II) International Airport, tepatnya 21 April 2022.

Naik pesawat Citilink dari Soekarno-Hatta International Airport, Tangerang menuju SSK. II dengan penerbangan QG 938 pukul 05.35 wib. 

Karena sudah menjelang lebaran (Ramadhan 1443 H), penerbangan cukup padat, sehingga sempat berputar-putar terlebih dahulu selama 10 menit diatas Kota Pekanbaru.

Rabu, 30 Maret 2022

Mencoba Layanan Kereta Bandara dari Stasiun Manggarai ke Stasiun Bandara Soekarno Hatta

Tiket Eksekutif Rp.30.000,-


SHIA (BIB) -
Pada Selasa siang, tanggal 29 Maret 2022 saya mencoba kembali naik Kereta Api (Railink) tujuan Bandara Internasional Soekarno-Hatta. 

Sebelumnya, rute KA Bandara ini sempat diperpanjang hingga ke Stasiun Bekasi dan sering KA Bandara ini terparkir di Stasiun Tambun. 

Saat ini KA Bandara (Railink) hanya sampai ke Stasiun Manggarai sebagai keberangkatan stasiun pertama. Rute yang dilalui KA Bandara (Railink) adalah St. Manggarai - St. BNI City (Sudirman Baru) - St. Duri - St. Batu Ceper - St. Bandara.

Saat ini harga tiket dibagi dua, untuk layanan jenis kereta eksekutif dibanderol tarif sebesar Rp.30.000,- sekali perjalanan. Sedangkan jenis kereta premium ditarif Rp.70.000,- antara St. Manggarai s.d. St. Bandara.

Lama perjalanan sekitar 60 menit atau 1 jam perjalanan. Contoh saya berangkat dari St. Manggarai pukul 14.37 wib dan tiba di St. Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada pukul 15.33 wib.

Sabtu, 13 April 2019

Akhirnya Naik MRT Jakarta

Lebak Bulus-Bundaran HI 27 Menit

Antri Beli Tiket MRT di Stasiun Lebak Bulus, Jakarta. Foto: Bang Imam


Jakarta, 12 April 2019

Saya sudah mencoba moda transportasi baru yang lagi ngetren di Jakarta. Ya... namanya MRT.

Naik dari Stasiun Lebak Bulus sebagai pemerangkatan awal, mulai berangkat pukul 17.00 wib dan tiba di Bundaran Hotel Indonesia (B-HI) pada pukul 17.27 wib. Jadi, rata-rata waktu tempuh perjalanan antara stasiun sekitar 2 menit (120 detik) sudah termasuk naik-turunkan penumpang.

Stasiun yang dilewati adalah, Stasiun Fatmawati, Cipete Raya, Haji Nawi, Blok A, Blok M, Asean, Senayan, Istora-Mandiri, Bendungan Hilir, Setiabudi-Astra, Dukuhatas-BNI, dan berakhir di Stasiun Bundaran HI.

Rabu, 06 Maret 2019

Berapa Sih Pulau Terluar di Indonesia ???

Tahukah Kamu bahwa pulau terluar di Indonesia itu cuma 111 pulau lo


Pulau Weh masuk kedalam administrasi Kota Sabang, 
Provinsi Aceh
Kota Bekasi (BIB) - Apakah kamu sudah pernah mengunjungi pulau terluar Indonesia? Atau malah kamu tinggal di pulau terluar?

Jika kamu sudah pernah mengunjunginya kamu patut bersyukur, karena sangat jarang orang untuk berpikir berwisata kesana. Sebab, beberapa pulau terluar memang tidak berpenghuni lo, makanya susah berkunjung kesana karena ketiadaan akses.

Nah, untuk kamu yang memang tinggal di pulau terluar Indonesia kamu patut ikut berbangga, karena kamu juga merupakan bagian dari Indonesia yang memiliki kekayaan dan kecantikan alam.

Senang dong tinggal dipulau terluar dengan berbagai kekayaan budaya, bahasa dan aneka makananmu yang sangat enak. Belum lagi iklim yang bersih dan tentu sangat menyenangkan bila memandang saat terbit dan tenggelamnya matahari, bukan!

Berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 6 Tahun 2017, jumlah pulau terluar di Indonesia sebanyak 111 pulau.

BACA JUGA :

111 pulau tersebut tersebar di 22 provinsi. Jumlah pulau terluar terbanyak terdapat di Provinsi Kepulauan Riau sebanyak 22 pulau. Kemudian di Provinsi Maluku 19 pulau, Provinsi Sulawesi Utara 12 pulau, dan Papua 9 pulau serta di Provinsi Aceh sebanyak 7 pulau.

Berikut ini adalah daftar 111 pulau terluar di Indonesia :

Sabtu, 23 Juni 2018

Wisata Lubuk Larangan Lobu Sangkunur

Ikan Mera Atau Ikan Garing


Sangkunur (BIB) - Satu lagi tempat wisata alam dan adat yang saya sempat kunjungi di Kabupaten Tapanuli Selatan di hari ke-5 Idul Fitri 1439 H atau bertepatan dengan 19 Juni 2018, yaitu Lubuk Larangan di Lobu, Sangkunur, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan, Provinsi Sumatera Utara.

Lubuk Larangan atau Ikan Larangan adalah wahana wisata pemeliharaan ikan air tawar di daerah sungai yang dilarang untuk ditangkap atau dikonsumsi ikannya oleh warga. Ikan terus dibiarkan berkembang biak hingga mencapai ratusan atau ribuan ekor.

Biasanya jenis ikan di Lubuk Larangan bermcam-macam, khusus di Lubuk Larangan Lobu (3L Sangkunur) jenis ikan air tawar di Lubuk Larangan ini berjenis ikan garing atau ikan mera atau disebut juga ikan jurung-jurung oleh warga setempat.

Wisata ke Air Terjun Simartutung

Wuih Air Terjun dengan ketinggian kurang lebih 40 meter


Rianiate (BIB) - Selain ke Danau Siais, panorama wisata juga bisa dilanjutkan hingga ke Air Terjun Simartutung. Ketinggian air terjun Simartutung ini mencapai kurang lebih 50 meter. Berada persis di pinggiran jalan raya Sibolga-Natal. Jarak dari Pasar Batangtoru sekitar 45 km2.

Saa saya menyambangi Air Terjun Simartutung, air yang mengalir tidak terlalu besar, sebab lagi musim kemarau. Padahal jika saat musim penghujan, air terjunnya cukup mempesona dan menawan hati.

Wisata ke Danau Siais Angkola Sangkunur

Masuk Wilayah Kelurahan Rianiate


Pemandangan Danau Siais dari Bukit Habang, Kelurahan Rianiate, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan, Provinsi Sumatera Utara, 17 Juni 2018. Foto : Nayla, Bang Imam, Aisyah
Rianiate (BIB) - Tahu ga kalau selain Danau Toba di Samosir juga masih ada danau alam yang berada di Sumatera Utara. Namanya Danau Siais. Danau Siais terletak di Kelurahan Rianiate, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan, Provinsi Sumatera Utara.

Setiap pulang kampung saya selalu singgah dan berwisata ke Danau Siais. Saat Lebaran, Idul Fitri 1439 H yang bertepatan dengan 15 Juni 2018, saya juga berwisata ke Danau Siais pada hari ke-3 Idul Fitri, 17 Juni 2018.

Berdasarkan data google, perjalanan dengan menggunakan kenderaan umum (angkutan umum/taxi/travel) dari Simpang Trikora/Jembatan Batangtoru memakan waktu kurang lebih 1 jam 22 menit. Padahal jaraknya cuma sekitar 40,4 km2. Dari Sibolga ke Danau Siais mencapai 89,4 km2 dan dari Kota Padangsidimpuan ke Danau Siais berjarak sekitar 65,2 km2.

Sabtu, 14 Oktober 2017

Sibolga Menuju Jakarta via Kuala Namu, Medan

30 Km dari Batangtoru

Bang Imam di Bandara Dr. Ferdinand Lumban Tobing, Pinangsori, Tapanuli Tengah, Ahad, 08 Oktober 2017
Pada bulan Oktober 2017, saya berkesempatan naik pesawat (pulang kampung) dari Bandara Dr. Ferdinand Lumban Tobing, Pinangsori menuju Soekarno-Hatta, Jakarta via Kuala Namu, Medan.

Tepatnya hari Ahad, 08 Oktober 2017, saya membeli tiket penerbangan Lion Air Group, dari Bandara Dr. Ferdinand Lumban Tobing (Pinangsori) menuju Kuala Namu (Medan). Kemudian dari Kuala Namu (Medan) menuju Soekarno-Hatta, Cengkareng, Banten.

Harga tiket Sibolga (FLZ) - Kuala Namu (KNO) yang saya bayar sebesar Rp. 344.000,00 menggunakan jenis pesawat WINGS AIR IW 1257.

Sementara dari Kuala Namu (KNO) - Soekarno Hatta (CGK) saya membayar Rp. 671.800,00 plus asuransi Rp. 18.500,00 sehingga total menjadi Rp. 690.300,00. Saya naik pesawat menggunakan LION AIR JT 399.

Perjalanan udara Pinangsori (Sibolga) menuju Kuala Namu (Medan) memakan waktu sekitar 40-50 menit. Sedangkan Kuala Namu (Medan) menuju Soekarno Hatta (Jakarta) memakan waktu kurang lebih 2 jam 10 menit atau 130 menit.